KPU Kota Bandung Sebut Ada Ribuan Surat Suara Rusak

Surat Suara Pemilu
KPU Kota Bandung Catat 5.117 Surat Suara Rusak. (Foto: Rizky Iman/Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung mengungkapkan sebanyak 5.117 surat suara untuk pemilihan umum (pemilu) tahun 2024 mengalami kerusakan.

Mereka akan meminta kembali surat suara ke percetakan sekaligus melakukan sortir dan lipat surat suara yang masih tersisa.

Sekretaris KPU Kota Bandung Noviansyah Adhany Akbar mengatakan petugas sortir dan lipat suara telah menyelesaikan penyortiran dan pelipatan suara sejak tanggal 8 Januari dan selesai pada tanggal 18 Januari. 

Adapun total surat suara yang rusak menurutnya, telah mencapai 5.117 surat suara.

BACA JUGA: KPU Usut Dugaan Surat Suara Tercoblos di Taipe

“Kaitan dengan kegiatan sorlip sudah diselesaikan tanggal 18 Januari sesuai estimasi 10 hari pelaksanaan. Saat ini dilakukan pemilihan dan pengepakan,” kata Noviansyah Adhany Akbar, Selasa (23/1/2024).

Noviansyah mengungkapkan, surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden yang baik mencapai 1.914.569 surat suara dan 81 surat suara rusak.  Surat suara untuk DPD yang baik mencapai 1.896.255 dan yang rusak 916. 

Adapun surat suara DPRD Provinsi yang baik sebanyak 1.927.785 dan yang rusak 2.207. Surat suara DPR RI yang baik 1.908.756 serta yang rusak 1.706. Surat suara DPRD kota yang baik 1.921.368 dan rusak 207.

“Hasil sorlip ada yang rusak, surat suara rusak berdasarkan klafisikasi sesuai SOP peraturan KPU jadi ada kriteria dikatakan rusak pertama bercak, menutupi gambar kemudian teejadi kerobekan baik dari pengiriman naupun pelipatan sorlip, surat suara buram warnanya ada yang pudar,” ucapnya

Tak hanya itu, pihaknya akan tetap melakukan pengecekan surat suara untuk memastikan kerusakan surat suara yang harus diganti. 

Noviansyah mengungkapkan, surat suara yang baik mulai dimasukkan ke kotak suara dan pada tanggal 4 mulai akan didistribusikan. 

BACA JUGA: KPU Kota Bandung Catat Ribuan Surat Suara Pemilu 2024 Rusak

“Pada H-5 surat suara berada di kecamatan dan dari kecamatan didistribusikan ke tempat pemungutan suara (TPS) H-1 pemilihan,” ujarnya.

(Rizky Iman/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perceraian Ruben Onsu
Jelang Sidang Perceraian, Ruben Onsu Posting Foto bareng Sarwendah
kematian afif (1)
Ada Kejanggalan dalam Kematian Afif, LBH Padang Laporkan Kapolda Sumbar
Ibunda Muhammad Fardana
Respon Ibunda Muhammad Fardana Tuai Pujian Soal Putus hubungan Anaknya dengan Ayu Ting Ting
hasyim dipecat kpu
Hasyim Dipecat sebagai Ketua KPU, Intermezo pada Kasus 'Wanita Emas'
hujan es guyur depok
Hujan Es Guyur Depok, BMKG Beri Penjelasan
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore Kepulauan, Samada Solusinya
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!