Debat Keempat Kenakan Jaket Anime Naruto, Gibran Jadi Sorotan

Gibran Jaket
Gibran kenakan jaket saat debat (foto: dok. instagram @gibran_rakabuming)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pada sesi kedua debat keempat Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka, calon wakil presiden atau cawapres nomor urut dua, terlihat mengenakan jaket dari serial anime Naruto.

Jaket ini memiliki dominasi warna biru muda dengan bagian pundak berwarna abu-abu. Di bagian dada sebelah kiri jaket terdapat tulisan “Prabowo Gibran” yang mencantumkan nomor urutnya, yaitu nomor dua.

Pada bagian belakang jaket, terdapat lambang klan Uzumaki yang merupakan simbol dari kartun Naruto. Selain itu, terdapat juga tulisan “Samsul” dengan font berwarna orange yang khas dari tulisan Naruto, serta nomor urut dua.

Jaket ini memiliki kerah khas yang menutupi hampir seluruh leher. Tim Kampanye Nasional atau TKN Prabowo Gibran juga mengakui bahwa jaket yang dikenakan oleh Gibran terinspirasi dari Naruto.

Arief Rosyid, Komandan TKN Pemilih Muda (Fanta) Prabowo-Gibran, menjelaskan bahwa lambang lingkaran yang terdapat di jaket tersebut melambangkan satu putaran, yang merupakan harapan Prabowo-Gibran untuk memenangkan pemilihan presiden hanya dalam satu putaran.

Awalnya, kata “Samsul” yang terdapat di belakang jaket dikaitkan dengan asam sulfat yang digunakan untuk mengolok-olok Gibran. Namun, sekarang ejekan tersebut telah berubah menjadi hal lumrah.

BACA JUAG : Arti Hilirisasi Digital yang Disebut Gibran Saat Debat Cawapres 2024

Penampilan Gibran Rakabuming yang mengenakan jaket Naruto pada sesi debat keempat Pilpres 2024 menarik perhatian publik. Banyak netizen yang memberikan komentar tentang penampilannya, dengan beberapa menganggapnya sebagai pengakuan bahwa ia adalah “nepo baby” dari desa Konoha.

“LU NGAPAIN PAKE JAKET NARUTO GIBRAN LU KATA INI EVENT WIBU???????,” tulis pemilik akun X @aimr0d

“tapi mukanya udah coco jadi mas2 wibu,” tulis pemilik akun X @biblegum.

“kan dia anaknya hokage,” tulis akun X @ourobolu.

Sebagai informasi tambahan, Naruto adalah tokoh utama dalam serial anime yang memiliki impian untuk menjadi Hokage, pemimpin desa Konoha. Dia adalah anak dari Minato, Hokage keempat Konoha, dan berhasil mewujudkan impian tersebut.

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
MotoGP Jerman Marquez Lolos dari Cidera Serius
MotoGP Jerman, Marquez Lolos dari Cidera Serius Usai Kecelakaan Hebat
baterai Geely
Geely Pamerkan Baterai Mobil Listrik Ciamik Kuat 50 Tahun, Lolos Uji Gempur!
isuzu giias 2024
Isuzu Pastikan Beri Kejutan di GIIAS 2024
Drama China As Beautiful As You
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China "As Beautiful As You"
Wallpaper Video TikTok
Cara Mudah Membuat Wallpaper dari Video TikTok untuk HP Android dan iPhone
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kiper Argentina Emiliano Martinez
Emiliano Martinez Tampil Luar Biasa, Argentina Tembus Semifinal Copa America 2024
Kenaikan UKT
Megawati Sorot UKT Mahal, Kurangi Bansos!
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami