Seleksi CPNS 2024 Dibuka Besar-besaran, Peluang Fresh Graduate Diutamakan

jadwal penerimaan cpns 2023
Ilustrasu seleksi ASN. (Foto: Media Sosial)

Bagikan

JAKARTA.TM.ID: Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) berencana melakukan seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) 2024.

Rencana itu untuk rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS), maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).Ada sejumlah formasi CPNS 2024 yang jadi prioritas pemerintah.

Diketahui kebutuhan aparatur sipil negara (ASN) yang akan diprioritaskan dalam rekrutmen CASN 2024, meliputi formasi pada pelayanan dasar seperti guru dan tenaga kesehatan.

Pada tahun 2024 pemerintah akan tetap fokus merekrut lulusan baru atau fresh graduate melalui seleksi CPNS 2024. Adapun kebijakan rekrutmen CASN tahun 2024 ini, akan mengurangi jabatan yang terkena dampak transformasi digital.

BACA JUGA: Bakal dapat Tunjangan, 3.246 ASN Mulai Pindah ke IKN 2024

Alasannya karena pemerintah saat ini sedang fokus untuk mengembangkan transformasi digital. Pemerintah membutuhkan ASN yang memiliki kompetensi di bidang digital, seperti tekhnologi informasi, komunikasi, dan data science.

Sementara itu, untuk kompetensi teknologi informasi ini dibutuhkan seiring dengan fokus pemerintah agar memperkuat keamanan siber nasional asing.

Selain itu informasi sebelumnya dari KemenPARB pada tahun 2024, akan membuka rekrutmen besar-besaran pada formasi digital yang menyasar pada lulusan baru, dimana mereka akan fokus menangani digitalisasi birokrasi,namun terbatas pada posisi yang pertmbuhuannya positif bukan tenaga teknis.

“Kita sudah petakan nama yang positif growth mana zero growth.Ada banyak formasi usulan kepala daerah tidak disetujui karena yang diminta perawat tapi diusulkan  tenaga teknis di puskemas,” kata MenPARB, Azwar Anas

BACA JUGA: Ira Nandha Bongkar Perselingkuhan Suami dengan Pramugari

“Jadi yang masih positif tenaga guru, dosen,sektor kesehatan, yang tidak boleh nambah tenaga teknis fungsional, begitu juga teknis pelaksana karena sebagian diganti digital,” lanjutnya.

KemenPANRB mencatat kebutuhan CPNS 2024 mencapai 1,3 juta formasi, yanga akan menyediakan banyak formasi untuk fresh Graduate. Dari jumlah tersebut, 1,1 juta di antaranya merupakan formasui CPNS dan 200 ribu sisanya merupakan formasi PPPK.

Laporan wartawan Jakarta : Agus Irawan/Masnur

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
See You Soon
See You Soon Terkena Sanksi di MSC 2024
Perjanjian Paris
Apa Arti Perjanjian Iklim Paris?
MSC 2024
Daftar Tim Lolos Babak Playoff MSC 2024
Bayar UKT Lewat Pinjol
Soal Mahasiswa Bayar UKT Lewat Pinjol, Pengamat Pendidikan: Pemerintah Lempar Tanggung Jawab
aspal hotmix hrs
Keunggulan Aspal Hotmix HRS, Tahan Lama dan Kokoh
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
Prediksi Starter Inggris vs Swiss 8 Besar EURO 2024
Prediksi Starter Inggris Vs Swiss, Duel 8 Besar EURO 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024 Hari Kedua
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024
Euro 2024
Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024