COO Miss Universe Ditetapkan Tersangka Pelecehan, Martabat Finalis Disita!

15 Korban Kekerasan Seksual Guru Ngaji
Ilustrasi korban pelecehan seksual. (Foto: Media Sosial)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Polda Metro Jaya menetapkan tersangka berinisial ASD alias S selaku chief operating officer (COO) Miss Universe Indonesia 2023 atas kasus pelecehan seksual terhadap kontestan finalis ajang kecantikan ini.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, tersangka juga menghina dan menurunkan martabat korban saat proses body checking atau pemeriksaan tubuh.

“Artinya kemudian meminta pada hal-hal yang sifatnya seperti penghinaan, secara merendahkan martabat dari pada korban,” ujar Hengki Haryadi kepada wartawan, Minggu (8/10/2023).

BACA JUGA: Gelar Perkara Kasus Pelecehan Seksual Miss Universe Indonesia Berlanjut

Tersangka S, kata Hengki meminta para finalis membuka busana saat body checking. Tak cukup di situ, tersangka juga memfoto lekuk tubuh korban dengan keadaan tanpa busana.

“Dia secara langsung melakukan tindakan berupa memerintahkan membuka baju, kemudian pada hal-hal yang tidak diterima oleh korban. Memfoto juga (perannya),” tuturnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya masih menetapkan satu orang tersangka dugaan pelecehan seksual di ajang Miss Universe Indonesia 2023.

Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, penetapan tersangka atas hasil gelar perkara yang dilaksanakan, Rabu (4/10/2023).

“Gelar perkara pada hari ini telah ditetapkan 1 orang tersangka ASD alias S,” ujar Hengki Haryadi kepada wartawan.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Film Sweet Dreams-1
Fakta Film Sweet Dreams, Soroti Masa Kolonial Belanda!
Manfaat Pasang Kamera CCTV
3 Manfaat Pasang Kamera CCTV di Rumah
Quote Mahatma Gandhi
Mahatma Gandhi: Bapak Bangsa India dengan Quote yang Inspiratif
Daerah Batu
Mengenal Kota Batu, Surga Wisata dengan Segudang Fakta Menarik!
Xiaomi 14T series
Xiaomi 14T Series Lolos Sertifikasi di Indonesia, Kapan Rilis?
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'
WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
justin bieber
Justin Bieber Nyanyi di Pernikahan Crazy Rich Asia, Dibayar Rp160 Miliar