Polisi Tutup Jalur Wisata Menuju Puncak Darajat Garut

(foto: Antara)

Bagikan

GARUT,TM.ID: Kepolisian Resor Garut menutup jalur utama menuju objek wisata Puncak Darajat di Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Hal itu dilakukan demi mencegah kepadatan arus kendaraan malam pergantian Tahun Baru seperti yang pernah terjadi tahun sebelumnya.

“Kami akan melakukan penutupan arus lalu lintas menuju ke atas Garut. Itu supaya menganulir terjadinya penumpukan masyarakat, ataupun ketidakteraturan di Puncak Darajat Pass,” kata Kepala Kepolisian Resor Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono di Garut, Sabtu (31/12/2022).

BACA JUGA: Jalur Puncak-Cianjur Ditutup Jelang Malam Pergantian Tahun

Dia mengatakan, pihaknya memberlakukan penutupan jalur utama menuju objek wisata Darajat atau mulai pukul 21.00 WIB sampai masuk tahun baru pada Minggu 01.00 WIB.

Kebijakan itu, kata dia, sudah terlebih dahulu dibahas dengan pemangku kebijakan, dan juga pengelola objek wisata di kawasan Darajat, hingga akhirnya disepakati ditutup untuk menuju puncak dalam waktu yang sudah ditentukan.

“Maka kami tutup jam 9 sampai dengan jam 1, kami sudah berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait, termasuk pemilik wisata di Darajat,” kata Kapolres.

Dia mengatakan, alasan menutup jalan menuju wisata Darajat itu karena belajar dari pengalaman sebelumnya saat operasi pengamanan tahun baru 2022, dan Idul Fitri.

Kawasan itu, kata dia, seringkali menjadi tujuan masyarakat maupun wisatawan sehingga terjadi penumpukan kendaraan dan juga orang yang menimbulkan ketidakaturan.

“Tahun lalu termasuk saat Operasi Ketupat banyak masyarakat menghabiskan pergantian tahun itu di puncak, satu sisi kami mengantisipasi supaya tidak beban terlalu tinggi juga di Darajat, maka kami batasi,” katanya.

Ia menyampaikan sejumlah personel kepolisian dari berbagai unsur kesatuan maupun dari instansi lainnya telah diterjunkan untuk melakukan pengamanan arus lalu lintas pada malam pergantian tahun.

Ia berharap operasi pengamanan tahun baru berjalan lancar, tertib, tidak ada gangguan keamanan atau hal lain seperti bencana alam yang saat ini harus diwaspadai oleh masyarakat.

“Perubahan cuaca yang tidak menentu, kita berdoa bersama, semoga tidak ada bencana di akhir tahun ini, dan termasuk di tahun 2023,” katanya.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cara Top Up Gopay
Cara Top Up GoPay Melalui ATM dan BNI Mobile
VOB on Glastonbury Festival-Cover
Voice of Baceprot: Band Metal Garut Pertama Tampil di Glastonbury Festival
harga vinfast vf5
Harga Resmi Vinfast VF 5 dan Tarif Sewa Baterai di Indonesia
Layanan PDNS
Menkopolhukam: Pastikan Layanan PDNS Aktif Bulan Juli!
firli bahuri bareskrim (2)
Pengacara Firli Bahuri Minta Kasus Kliennya SP3, Polri: Tak Perlu Ditanggapi
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia