4 Manfaat Olahraga Ringan Sebelum Tidur, Dijamin Nyenyak!

Manfaat olahraga ringan sebelum tidur
Ilustrasi - Manfaat olahraga ringan sebelum tidur. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Berikut adalah artikel yang membahas tentang manfaat olahraga ringan sebelum tidur, yuk baca siapa tahu kamu membutuhkannya.

Sebagian orang mungkin akan lebih memilih pergi ke tempat tidur dan segera terlelap. Namun, cobalah untuk olahraga sebelum tidur, karena melakukan olahraga ringan sebelum tidur justru baik untuk kesehatan fisik, salah satunya otot.

Ilmu sains menyatakan bahwa olahraga ringan malam sama efisiensinya dengan olahraga yang dilakukan di pagi hari.

Karena semua orang tak sempat melaksanakan olahraga pada pagi hari, maka cobalah melakukan olahraga ringan pada malam hari sebelum tidur.

Manfaat Olahraga Ringan Sebelum Tidur

Berikut 4 manfaat olahraga ringan sebelum tidur.

1. Meningkatkan Kualitas Tidur

Melakukan olahraga ringan sebelum tidur dapat membantu meningkatkan kualitas tidur. Dengan tidur nyenyak, ini dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, mendukung kesehatan jantung, mengendalikan stres, serta mengurangi kecemasan.

Manfaat olahraga ringan sebelum tidur
Manfaat olahraga ringan sebelum tidur. (Pixabay)

Baca Juga : Efektif! 5 Olahraga Menurunkan Kolesterol

2. Meningkatkan Durasi Tidur

Melakukan olahraga ringan seperti  yoga, dapat membantu Anda lebih rileks secara fisik dan juga mental. Dengan begitu, olahraga kecil dapat membantu meningkatkan total durasi tidur.

manfaat olahraga ringan sebelum tidur
Manfaat olahraga ringan sebelum tidur. (Pixabay)

3. Mengurangi Stres dan Kecemasan

Stres adalah penyebab umum dari masalah tidur, termasuk kesulitan tidur dan tidur gelisah di malam hari. Dengan melakukan olahraga ringan sebelum tidur, ini dapat memicu respons anti kecemasan, serta membantu menurunkan kadar kortisol dan menurunkan tekanan darah. Selain itu, melakukan yoga juga membantu tubuh lebih rileks, sekaligus menenangkan sistem saraf parasimpatis.

Manfaat olahraga ringan sebelum tidur
Manfaat olahraga ringan sebelum tidur. (Pixabay)

4.  Mengurangi Insomnia

Latihan aerobik menjadi teknik yang efektif untuk mengurangi gejala insomnia. Bagi Anda yang mengalami masalah sulit tidur, olahraga ringan sebelum tidur dapat menjadi cara terbaik untuk kesehatan Anda, di mana ini dapat membantu menurunkan gangguan pernapasan saat tidur, serta membantu mengurangi apnea tidur obstruktif.

Manfaat olahraga ringan sebelum tidur
Manfaat olahraga ringan sebelum tidur. (Pixabay)

Demikian manfaat olahraga ringan sebelum tidur yang telah kami rangkum, semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

(Aziz/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Film Janji Darah
Film Horor 'Janji Darah' Siap Tayang: Utang yang Berujung Teror!
Merekam Layar Mac
Cara Mudah Merekam Layar di Mac tanpa Aplikasi Tambahan
Tak Sengaja Terbang, Roket China Lepas Landas dan -Cover
Roket China Tak Sengaja Terbang dan Meledak Saat Lepas Landas
Dokter Richard Lee Dihujat
Ngonten Bareng Gaga Muhammad, Dokter Richard Lee Dihujat Soal Isi Pesan
Bigetron Red Aliens
Bigetron Red Aliens Berpisah dengan Pelatih, Jendra 'Capt' Wahyudi
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
pdns dirjen aptika kominfo
Masalah PDNS Belum Tuntas, Dirjen Aptika Kominfo Mundur
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!