Imbas Kasus Panji Gumilang, Lucky Hakim Diperiksa Polisi

Lucky Hakim Panji Gumilang 14-7-2023
foto (Instagram)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Mantan Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim akan memenuhi panggilan Bareskrim Polri terkait kasus penistaan agama pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang, Jumat (14/7/2023).

Pemanggilan ini bagian dari penyidikan dugaan penistaan agama Panji Gumilang dalam ajaran Ponpes Al Zaytun.

“Betul. Insyaallah saya hadir,” ujar Lucky Hakim melansir PMJ News, Jumat.

Belum dapat dipastikan apa saja yang diperiksa penyidik terhadap pesinetron tersebut. Namun, dugaanya berkaitan dengan Lucky yang kala itu menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu.

Surat pemanggilan yang ditujukkan kepada Lucky Hakim, diterima dan dijadwalkan pada hari Jumat ini

“Memanggil saudara Lucky Hakim untuk hadir menemui penyidik di ruang Riksa Subdit 1 Dittipidum Bareskrim Polri lantai 4 pada Jumat (14/7/2023) pukul 10.00 untuk didengarkan keterangannya sebagai saksi terkait dugaan tindak pidana penodaan/penistaan agama yang dianut dan atau menyebarkan keonaran yang menimbulkan keresahan, kebencian dan permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu yang terjadi di Pondok Pesantren Al Zaytun yang diduga dilakukan Abdussalam Rasyidi Panji Gumilang atau Syekh Panji Gumilang,” tulis isi surat pemanggilan tersebut.

Panji Gumilang Diperiksa Bareskrim

Panji Gumilang Diperiksa oleh Bareskrim selama 9 jam, pada Senin (4/7/2023). Direktur Penyidikan Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Jenderal Polisi Djuhandhani mengatakan, pihaknya masih menyelidiki Panji Gumilang belum masuk ke tahap penyidikan.

““Kami masih penyelidikan, (Panji Gumilang) diundang untuk klarifikasi,” kata Djuhandhani di Jakarta, Senin malam.

BACA JUGA: Dugaan TPPU Panji Gumilang di Aliran Dana Ponpes Al Zaytun

(Saepul)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Virus West Nile
Gejala, Penularan dan Pencegahan Virus West Nile yang Mewabah di Israel
mahasiswi ITB
Mahasiswi ITB Curi Perhatian dengan Video Claymation 'The Layers'
Film Janji Darah
Film Horor 'Janji Darah' Siap Tayang: Utang yang Berujung Teror!
Merekam Layar Mac
Cara Mudah Merekam Layar di Mac tanpa Aplikasi Tambahan
Tak Sengaja Terbang, Roket China Lepas Landas dan -Cover
Roket China Tak Sengaja Terbang dan Meledak Saat Lepas Landas
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
pdns dirjen aptika kominfo
Masalah PDNS Belum Tuntas, Dirjen Aptika Kominfo Mundur
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!