BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru

Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Ilustrasi-Warga beraktivitas di tepi Danau Teluk (antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Masyarakat diminta agar mewaspadai potensi cuaca ekstrem selama periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru). Kondisi tersebut dipicu oleh sejumlah faktor pemicu peningkatan curah hujan yang cukup signifikan.

Demikian disampaikan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati, dalam keterangannya, Minggu (24/11/2024).

“Fenomena La Nina mengakibatkan potensi penambahan curah hujan hingga 20-40 persen, fenomena ini akan berlangsung mulai akhir tahun 2024 hingga April 2025,” ujarnya.

Selain itu, kata Dwikorita, terdapat pula dinamika atmosfer lain yang diprediksi pada periode Nataru tahun ini aktif bersamaan. Seperti Madden-Julian Oscillation (MJO) dan Cold Surge yang bergerak dari daratan Asia (Siberia) menuju wilayah barat Indonesia.

“Situasi itu berpotensi menambah intensitas dan volume curah hujan di berbagai wilayah Indonesia,” kata dia.

BACA JUGA: BMKG: Jawa Barat Berpotensi Alami Cuaca Ekstrem

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi cuaca ekstrem yang dapat berdampak pada bencana hidrometeorologi. Ini berpotensi terjadi di wilayah Indonesia, seperti banjir banjir bandang, dan tanah longsor, khususnya pada periode Nataru.

BMKG juga mengimbau pengelola perusahaan pelayaran, angkutan penyeberangan, hingga nelayan untuk waspada. Mengingat fenomena cold surge juga dapat memicu gelombang tinggi laut sehingga membahayakan keselamatan aktivitas pelayaran serta penangkapan ikan.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
diabetes anak
Marak Kasus Diabetes pada Anak, Kemenkes Ambil Langkah Ini
Timnas Vietnam, Piala AFF 2024 - Mitsubishi Electrik Cup 2024
Nasib Sial Menimpa Timnas Vietnam Jelang Piala AFF 2024
OTT di Bengkulu
Sejumlah Uang Diamankan KPK dalam OTT di BengkuluOTT di Bengkulu
Mengatasi sakit rahang
Gimana Cara Atasi Sakit Rahang?
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Dianiaya Seniornya Siswa Kelas 3 SD Koma di RSUD Subang
Dianiaya Senior Siswa Kelas 3 SD Koma di RSUD Subang