Masa Peminjamannya Bersama Persib Akan Berakhir, Adam Alis: Mungkin Bisa Ditanyakan Kepada Manajemen

Masa Peminjaman Adam Alis
Bojan Hodak, Adam Alis, Yaya Sunarya. (Dok. Madura United)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tak lama lagi, durasi peminjaman gelandang Persib, Adam Alis akan segera berakhir. Sesuai kontrak yang disepakati sebelumnya, bahwa kontrak peminjaman Adam Alis hanya setengah musim saja atau sampai akhir Desember 2024.

Adam Alis mengakui bahwa masa peminjamannya dengan Persib hanya berdurasi beberapa bulan saja. Meski begitu, Adam Alis sudah menjalani komunikasi lebih jauh dengan manajemen Persib untuk membahas masa depannya.

Gelandang asal Jakarta itu pun menambahkan, sebenarnya manajemen Persib sudah menunjukan ketertarikannya dengan membahas kontrak permanen. Namun karena alasan kontrak bersama Borneo FC, maka ia hijrah ke Persib dengan status pinjaman.

“Kalau untuk peminjaman sampai Desember. Sebenarnya dari awal saya datang pun sudah ada obrolan,” buka Adam Alis kepada awak media.

Sebagai informasi, kontrak Adam Alis bersama Borneo FC bertepatan dengan waktu habisnya kontrak peminjaman bersama Persib. Sehingga ketika kontraknya bersama Borneo FC berakhir, Persib bisa mendapatkan Adam Alis secara gratis.

Ditambah lagi di dalam kontrak peminjaman sebelumnya, ada klausul bahwa Adam Alis akan mendapatkan kontrak permanen. Namun klausul tersebut bisa diambil Persib jika performa pemain berusia 30 tahun itu mampu memenuhi ekspektasi para pelatih.

Gelandang jebolan Liga Bahrain itu menambahkan, saat ini ia hanya berkonsentrasi menghadapi setiap pertandingan yang akan dilakoni. Sedangkan urusan kontrak, ia menilai hal ini akan jauh lebih elok dijawab oleh manajemen klub.

BACA JUGA: Begini Kesiapan Penjaga Gawang Persib Jelang Hadapi Jadwal Padat

“Kalau untuk selanjutnya mungkin bisa ditanyakan kepada manajemen.” terang Adam.

Disinggung soal potensi kembali melanjutkan karirnya bersama Persib, Adam merasa kemungkinan itu terbuka sangat lebar. Terlebih ia juga mendapat dukungan dari keluarga yang sudah sangat nyaman tinggal dan menetap di Bandung.

“Kalau ditanya soal betah mah saya bilang sangat betah. Karena keluarga juga senang tinggal disini dan saya juga merasa nyaman dengan Kota Bandung. Dengan orang-orang nya dan lingkungannya.” tutup Adam.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pisang epe makassar
Menjajal Resep Pisang Epe, Kuliner Khas Makassar yang Legit!
Universitas Brawijaya
Dalam QS Asia University Rankings 2025, Posisi Universitas Brawijaya Berhasil Naik!
Penginapan backpaper Bandung
Lagi Backpacker-an di Bandung? Yuk, ke Penginapan Ini!
Pisang khas makassar
7 Olahan Pisang Khas Makassar yang Bikin Ngiler, Wajib Cicipi!
Gaya Hidup Jepang
Miliki Gaya Hidup Orang Jepang, Apa yang Istimewa?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

4

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

5

Jumlah Bakteri di Keyboard Laptop Lebih dari Toilet? Simak Cara Bersihkannya
Headline
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!