Main di Stadion Old Trafford, Manchester United Ditahan Imbang Chelsea 1-1

Manchester United Ditahan Imbang Chelsea
Manchester United Ditahan Imbang Chelsea (Instagram @manchesterunited )

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Manchester United ditahan imbang 1-1 oleh Chelsea dalam pertandingan kandang di Stadion Old Trafford, Manchester, Senin dini hari WIB.

Babak Pertama

Manchester United unggul lebih dahulu lewat Bruno Fernandes, namun Chelsea menyamakan kedudukan melalui Moises Caicedo, demikian Liga Premier.

Hasil ini membuat Manchester United tertahan pada peringkat ke-13 klasemen Liga Inggris dengan 12 poin dari 10 pertandingan, sementara Chelsea naik ke posisi lima dengan 18 poin.

Chelsea mengungguli Manchester United dengan 54 persen penguasaan bola dan 12 peluang yang tiga di antaranya tepat sasaran.

MU menyerang lebih dahulu untuk menciptakan peluang lewat serangan balik, namun tendangan Alejandro Garnacho tepat mengarah ke pelukan kiper Chelsea Roberto Sanchez.

MU kembali memanfaatkan serangan balik tapi tendangan Rasmus Hojlund dihalau oleh Sanchez.

MU kembali mendapatkan peluang, akan tetapi tendangan Marcus Rashford di depan gawang Chelsea melambung di atas mistar.

Babak Kedua

Pada babak kedua Chelsea menciptakan peluang terlebih dahulu lewat tendangan Pedro Neto tapi melenceng dari sasaran.

MU mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah Hojlund dilanggar oleh Sanchez di kotak terlarang.

BACA JUGA: Manchester United Umumkan Nama Pelatih Baru, Ini Sosok Ruben Amorim

Bruno Fernandes sukses melaksanakan tugasnya dengan baik setelah tendangannya tak dapat ditebak oleh Sanchez. United unggul 1-0 pada menit 70.

Tapi empat menit itu setelah Chelsea menyamakan kedudukan melalui tendangan luar kotak penalti Moises Caicedo.

Pada menit-menit terakhir babak kedua, MU sempat mendapat beberapa peluang, salah satunya dari Garnacho. Tapi skor tetap 1-1.

Manchester United akan berjumpa dengan Leicester City Minggu pekan ini, sedangkan Chelsea menjamu Arsenal.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pisang epe makassar
Menjajal Resep Pisang Epe, Kuliner Khas Makassar yang Legit!
Universitas Brawijaya
Dalam QS Asia University Rankings 2025, Posisi Universitas Brawijaya Berhasil Naik!
Penginapan backpaper Bandung
Lagi Backpacker-an di Bandung? Yuk, ke Penginapan Ini!
Pisang khas makassar
7 Olahan Pisang Khas Makassar yang Bikin Ngiler, Wajib Cicipi!
Gaya Hidup Jepang
Miliki Gaya Hidup Orang Jepang, Apa yang Istimewa?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

4

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

5

Jumlah Bakteri di Keyboard Laptop Lebih dari Toilet? Simak Cara Bersihkannya
Headline
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!