Resmi, Thomas Tuchel Latih Timnas Inggris Mulai Januari 2025

Thomas Tuchel Latih Timnas Inggris
Thomas Tuchel Latih Timnas Inggris (Bavarians)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Thomas Tuchel resmi ditunjuk sebagai pelatih timnas Inggris, tetapi dia baru akan mulai bekerja pada Januari 2025.

Kabar ini diumumkan di situs resmi timnas Inggris pada Rabu. Tuchel nantinya akan didampingi asisten pelatih asal Inggris, Anthony Barry.

“FA (Federasi Sepak Bola Inggris) mengumumkan pemenang Liga Champions Thomas Tuchel adalah kepala pelatih tim senior Inggris yang baru dan ia akan dibantu pelatih Inggris berskala internasional, Anthony Barry,” tulis situs resmi timnas Inggris.

Tuchel sebenarnya sudah menandatangani kontrak sejak 8 Oktober. Namun, dia baru diumumkan saat ini agar tidak mengganggu timnas Inggris yang sedang melakoni laga internasional sejak pekan lalu.

“Saya sangat bangga bisa diberikan kesempatan untuk memimpin timnas Inggris. Saya mempunyai hubungan erat dengan sepak bola di negara ini dan bahkan telah memberikan memori-memori luar biasa,” kata Tuchel di situs resmi FA.

Tuchel mengatakan bahwa dia mendapatkan keistimewaan luar biasa karena bisa melatih para pemain berbakat di timnas Inggris.

“Bersama dengan asisten pelatih Anthony, kami akan bekerja keras untuk membuat suporter Inggris bangga,” ujarnya.

Pelatih asal Jerman tersebut sudah tidak asing lagi dengan sepak bola Inggris. Dia sempat menukangi Chelsea pada musim 2021-2022 sebelum dipecat.

BACA JUGA: Setelah Thomas Frank dan Tuchel, Muncul Kandidat Top yang Siap Ditunjuk Manchester United?

Selama melatih klub London tersebut, dia mempersembahkan gelar Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub. Setelah meninggalkan Chelsea, Tuchel ditunjuk sebagai pelatih Bayern Muenchen.

Sementara itu, Barry adalah asistennya sejak di Chelsea, yang juga sempat membantu timnas Irlandia, Belgia, dan Portugal. Barry juga pernah menjadi staf pelatih Tuchel di Bayern, yang menangani bola-bola mati.

Tugas Tuchel mulai Januari adalah membantu Inggris lolos kualifikasi Piala Dunia 2026, yang digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pisang epe makassar
Menjajal Resep Pisang Epe, Kuliner Khas Makassar yang Legit!
Universitas Brawijaya
Dalam QS Asia University Rankings 2025, Posisi Universitas Brawijaya Berhasil Naik!
Penginapan backpaper Bandung
Lagi Backpacker-an di Bandung? Yuk, ke Penginapan Ini!
Pisang khas makassar
7 Olahan Pisang Khas Makassar yang Bikin Ngiler, Wajib Cicipi!
Gaya Hidup Jepang
Miliki Gaya Hidup Orang Jepang, Apa yang Istimewa?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

4

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

5

Jumlah Bakteri di Keyboard Laptop Lebih dari Toilet? Simak Cara Bersihkannya
Headline
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!