BANDUNG, TEROPONGMEDIA. ID — Timnas Indonesia mendapatkan tambahan hingga 4,39 poin dalam ranking FIFA setelah ditahan imbang 2-2 secara kontroversial oleh Bahrain pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Indonesia nyaris meraih kemenangan di markas Bahrain. Sempat unggul 2-1 hingga injury time berjalan delapan menit, kemenangan Timnas Indonesia buyar setelah Bahrain mencetak gol penyama kedudukan lewat Mohamed Marhoon pada menit kesembilan.
Catatan Footy Rangkings
Berdasarkan catatan Footy Rankings, Indonesia mendapat tambahan 4,39 poin dalam ranking FIFA. Namun, posisi Timnas Indonesia di ranking FIFA tidak berubah, tetap berada di posisi 129 dunia.
Sementara itu sebaliknya, Bahrain mengalami penurunan ranking FIFA yang cukup signifikan, yakni dua posisi. Tim asuhan Dragan Talajic turun ke posisi 78 dunia ranking FIFA setelah kehilangan 4,39 poin.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Ditahan Imbang Bahrain, STY Kesal Wasit Berat Sebelah
Laga Berakhir Penuh Drama
Laga Bahrain vs Indonesia berakhir dengan Drama kontroversial. Para pemain dan ofisial Timnas Indonesia kecewa dengan keputusan wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, yang membiarkan laga berjalan hingga 100 menit meski memberi tambahan waktu enam menit.
Keputusan kontroversial itu juga membuat PSSI kecewa dengan keputusan wasit. Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga bahkan memastikan PSSI akan melayangkan surat protes ke AFC.
Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia harus berpuas diri dengan hanya meraih satu poin. Dua gol skuad Garuda dicetak oleh Ragnar Oratmangoen pada menit 45+7 dan Rafael Struick pada menit 74. Sedangkan gol dari tuan rumah didapatkan melalui brace yang dibuat oleh Mohamed Marhoon pada menit 15 dan 90+9.
(Usk)