Recall Ratusan Mitsubishi L300 di Filipina Murni Human Eror?

mitsubishi l300 (2)
(Dok.Mitsubishi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Belum lama ini, Mitsubishi Fhilipina mengumumkan penarikan unit atau recall terhadap mobil tangguh andalan niaga pabrikan berlogo tiga berlian, pikap L300.

Masalah Recall dari mobil pikap ini pada bagian transmisi, yang cukup rentan mengalami kerusakan di area komponen perseneleng. Dalam recall ini, melibatkan sebanyak 411 unit produksi 2024 di Filipina.

Tidak Terisi Pelumas Berujung Recall Mitsubishi L300

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mengidentifikasi adanya unit yang tidak terisi pelumas dengan benar. Sehingga berpotensi perpindahan gigi menjadi keras dan berisiko rusak dalam jangka panjang.

BACA JUGA: 411 Unit Mitsubishi L300 Kena Recall di Negara Tetangga

Oleh sebab itu, MMPC melakukan kampanye penarikan kembali pada ratusan unit yang terdampak. Dalam recall ini, mekanik akan melakukan pemeriksaan transmisi, propeller shaft dan snap pin tanpa biaya bagi konsumen.

Pemilik pikap L300 hanya cukup membawanya ke bengkel resmi, dan proses pengerjaan akan berlangsung selama sekitar empat jam.

Jika transmisi ternyata sudah terisi oli, Mitsubishi akan mengganti tutup lubang pengisian pelumas dengan yang baru dan mengencangkannya untuk mencegah masalah serupa.

Hingga saat ini, kegagalan transmisi hanya terjadi pada satu unit Mitsubishi L300, namun tindakan recall diambil sebagai langkah preventif. Konsumen akan dihubungi oleh diler Mitsubishi yang bertanggung jawab atas penjualan kendaraan untuk mengatur waktu inspeksi dan penggantian suku cadang yang terdampak.

L300 Indonesia sempat CBU Fhilipina

Sebagai informasi, Mitsubishi L300 di Indonesia sebelumnya sempat diimpor (CBU) dari Filipina, tetapi sejak 2023, produksinya sudah kembali di dalam negeri.

Mobil pikap ini tersedia dalam dua varian, yaitu Pick up Flat Deck dan Cabin Chasis. Berbagai pengembangan juga telah dilakukan, khususnya pada sektor mesin.

Mitsubishi L300 kini dilengkapi dengan mesin diesel berkapasitas 2.268 cc DOHC 4 Cylinder Inline, Direct Injection, dan Inter Cooler Common Rail Turbocharger. Mesin ini menghasilkan tenaga 97,8 hp dan torsi 200 Nm, yang sekitar 40 persen lebih besar daripada versi sebelumnya dan sudah memenuhi standar emisi Euro 4.

Mitsubishi juga telah memperpanjang bak hingga 200 mm, menjadikannya 2.630 mm, sehingga daya angkut menjadi lebih besar. Selain itu, desain eksterior juga mendapat penyegaran dengan penggunaan bumper grille baru yang lebih banyak dilapisi krom.

Di bagian kabin, penyegaran terlihat pada desain speedometer, pegangan pintu, dan posisi speaker baru, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas audio. Dengan semua perubahan ini, Mitsubishi L300 tetap menjadi pilihan yang menarik di segmen pikap komersial.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya