Apple Luncurkan Layanan Podcast di Semua Browser Web, Termasuk Chrome!

Apple Podcast Browser
Apple Podcast Browser. (dok. Apple)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Apple baru saja mengumumkan, layanan Apple Podcast sekarang dapat diakses melalui semua browser web utama, termasuk Chrome, Edge, Firefox, dan Safari, di lebih dari 170 negara.

engumuman rilisan layanan baru Apple tersebut pada hari Senin (19/8/2024) dan menandai peluncuran antarmuka web baru yang mempermudah pengguna dalam mengakses podcast tanpa perlu mengunduh aplikasi.

Layanan Baru yang Memudahkan Pengguna

Dengan peluncuran ini, Apple Podcast memberikan pengalaman web khusus yang bertujuan untuk memudahkan siapa saja yang menggunakan peramban web di perangkat mereka untuk mendengarkan podcast.

Sebelumnya, untuk mendengarkan episode podcast melalui web, pengguna harus mencari acara di mesin pencari dan membuka halaman pratinjau acara tersebut di Apple Podcast.

Sedangkan sekarang, antarmuka web Apple Podcast telah mengalami pembaruan signifikan, memungkinkan pengguna untuk mengakses berbagai fitur yang sebelumnya hanya tersedia di aplikasi.

Fitur-Fitur Apple Podacast

Fitur-fitur yang ada di Apple Podcast meliputi penelusuran jutaan acara, akses ke bagian seperti Library dan Top Charts, serta opsi untuk membeli langganan podcast premium.

Pengguna juga dapat menyinkronkan akun Apple, sehingga memungkinkan pengguna untuk menjeda podcast, menyimpan progres pemutaran untuk didengarkan nanti, dan melihat acara serta langganan yang mereka ikuti.

Sementara itu, pengguna tanpa akun Apple masih dapat menelusuri dan mendengarkan podcast melalui web, meskipun tidak memiliki akses ke semua fitur.

Apple Podcast sekarnag telahg bergabung dengan berbagai platform dan perusahaan rintisan yang telah lama menyediakan pemutar podcast berbasis web, seperti Castbox, Podbay, Podcast App, dan Podurama, serta raksasa streaming musik seperti YouTube Music, Amazon Music, dan Spotify.

Harapanya peluncuran ini mampu mendapat penerimaan yng baik dari para penggemar podcast yang memilih untuk tidak memasang aplikasi tambahan namun tetap ingin mengakses berbagai fitur.

BACA JUGA: Spotify Luncurkan Fitur Miniplayer untuk Aplikasi Desktop

Bagi para podcaster, fitur baru ini memberikan kesempatan untuk membagikan tautan ke episode, acara, dan saluran mereka, sehingga dapat menjangkau audiens global yang lebih luas.

Adanya layanan baru, pengguna dapat menikmati Apple Podcast  pada beberapa browser ini memudahkan siapapun untuk mendengarkan podcast, tanpa terhalang aplikasi.

Pengguna dapat mengunjungi situs web resmi Apple Podcast di podcasts.apple.com. Selamat mencoba dan mendenganrkan berbagai konten audio yang menarik!

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Raul Lemos
Kris Dayanti dan Raul Lemos Naik Becak Motor di Pangandaran, Sikap Avo Tuai Kritik
Sutradara Baim Wong
Baim Wong Debut Sutradara Lewat Film Horor "Lembayung", Akui Tantangan Besar
CPNS Kemendag 2024
Cek, Formasi CPNS Kemendag 2024 Lengkap dengan Gajinya!
Kadar kandungan alkohol
Jangan Dicoba! Segini Kadar Alkohol pada 7 Jenis Minuman Keras
honda pcx 160 2024
Honda PCX 160 2024 Sudah Ada di Jepang, Ini Sejumlah Fitur Barunya
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

BPJS Ketenagakerjaan Aktivasi Booth di West Java Festival Tahun 2024

4

Dewan Pers Umumkan 11 Anggota Komite Pelaksana Publisher Rights

5

Gerindra Berikan B1KWK ke Haru Suandharu dan R.Dhani Wirianata Maju Pilwalkot Bandung
Headline
DSC06636 (1) (1) (1) (1)
Persib Luncurkan Jersey Khusus AFC Champions League 2
Paslon Pilgub Jabar
Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Paslon Pilgub Pertama yang Mendaftar ke KPU Jabar
airin ade pilgub banten
Golkar Balik Arah Usung Airin - Ade di Pilgub Banten!
Partai Demokrat dukung Dedi Mulyadi Erwan Setiawan AHY
Demokrat Resmi Dukung Dedi Mulyadi - Erwan di Pilgub Jabar, AHY Punya Harapan Khusus Kepada Bobotoh