Polytron Fox-R Edisi Kemerdekaan Indonesia Sentuhan Darbotz, Ini Cara Belinya

polytron fox-r darbotz
(Dok.Polytron)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, Polytron mempersembahkan model terbaru mereka, Fox-R Limited Edition pada ajang BCA Expo 2024 di ICE BSD, Tangerang.

Model ini adalah hasil kolaborasi eksklusif dengan seniman grafiti terkenal, Darbotz. Kolaborasi ini tidak hanya sekadar memperkenalkan produk baru, melainkan menggambarkan semangat inovasi dan perubahan positif hasil karya anak bangsa.

“Saya selalu terinspirasi oleh semangat anak muda, untuk desain yang dihadirkan kali ini adalah cerminan dari semangat tersebut, berani, dinamis, dan penuh energi. Saya berharap setiap orang yang mengendarai motor ini dapat merasakan kekuatan itu,” kata Darbotz dalam keterangan resminya, Sabtu (17/08/2024).

Polytron Fox-R x Darbotz

Kolaborasi antara Polytron dan Darbotz menghasilkan sebuah karya yang unik dan ikonik. dari sentuhan Darbotz, motor Fox-R Limited Edition tampil dengan desain yang mencerminkan karakter anak muda yang dinamis, berani, dan penuh energi.

BACA JUGA: Suzuki Avenis 125 Recall, ini Cara Klaim untuk Pemilik Online atau Offline

Desain livery khas Darbotz, menggabungkan pola grafiti yang tegas dan warna yang kontras, memberikan kesan eksklusif dan tangguh pada motor ini.

Adapun untuk opsi warna, hanya tersedia merah-hitam dan silver-hitam, motor ini diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi mereka yang menginginkan kendaraan yang tidak hanya fungsional tetapi juga estetik.

Motor Fox-R Limited Edition ini dilengkapi dengan beberapa elemen eksklusif yang menambah nilai estetikanya. Shaft Cover motor ini diberi logo khusus Fox-R Electric edisi Darbotz, sementara tempat duduknya dihiasi dengan emboss logo Polytron dan Darbotz.

‘Tidak ketinggalan, pola grafiti khas Darbotz juga diaplikasikan pada Foot Pad, memberikan kesan personal dan unik pada setiap detail motor ini. Kehadiran Count Plate yang menunjukkan nomor produksi pada setiap unit motor semakin menambah eksklusivitas produk ini.

Spesifikasi

Secara teknis, Fox-R Limited Edition masih seperti pada versi biasannya. Motor listrik ini mampu menempuh jarak hingga 130 KM dalam sekali pengisian penuh.

Dengan kecepatan maksimal 95 km/jam dan power sebesar 3000 watt, motor ini sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari di perkotaan. Selain itu, penggunaan baterai berkekuatan 3,7 kWh memastikan daya tahan yang cukup untuk perjalanan panjang tanpa perlu sering-sering mengisi ulang.

Motor ini juga memiliki dua mode berkendara, yaitu Drive dan Sport Mode. Drive Mode sebagai keperluan  hemat energi dengan kecepatan maksimum 50 km/jam, cocok untuk berkendara santai di dalam kota.

Pada Sport Mode menawarkan pengalaman berkendara yang lebih dinamis dengan kecepatan maksimal 95 km/jam. Pengendara dapat memilih mode sesuai kebutuhan, baik untuk efisiensi energi maupun untuk kecepatan yang lebih tinggi.

Bagi yang tertarik untuk membeli motor listrik edisi terbatas ini, perlu rela mengeluarkan uang sebanyak Rp 15 juta. Namun, motor ini hanya tersedia secara offline melalui BCA Expo 2024 dan dealer resmi Polytron.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahalini Sakit
Mahalini Dilarikan ke Rumah Sakit, Rizky Febian Ungkap Kondisi Istri Tercinta
truk tabrak kendaraan di slipi
Supir Truk Tabrak 8 Kendaraan di Slipi 1 Orang Tewas!
Asila Maisa Campus Ambassador UI
Asila Maisa Jadi Campus Ambassador UI, Buktikan Prestasi Usai Dituduh Masuk Lewat Ordal
petinggi yayasan bunbin bandung ditaangkap
Kejati Tangkap 2 Tersangka Kasus Korupsi Lahan Kebun Binatang Bandung
Nissa Ayus Menikah
Nissa Sabyan Unggah Video Sehari Sebelum Menikah dengan Ayus
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

5

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024