Veddriq Leonardo Bawa Indonesia Melejit di Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024

Medali emas veddriq leonardo
Veddriq Leonardo raih medali emas dari cabor panjat tebing speed pria Olimpiade Paris 2024 (Instagram FPTI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Keberhasilan Veddriq Leonardo dalam meraih medali emas di ajang Olimpiade Paris 2024, membuat posisi kontingen Indonesia melejit di klasemen perolehan medali.

Veddriq Leonardo berhasil mencetak sejarah dengan memenangkan medali emas pada nomor men’s speed panjat tebing yang digelar di Le Bourget Climbing Venue, Kamis (8/8/2024).

Keberhasilan ini menjadi momen penting bagi tim Merah Putih di Olimpiade Paris 2024.

Di babak perempat final, Veddriq menunjukkan dominasinya dengan mengalahkan Bassa Mawem dari Prancis.

Ia kemudian melanjutkan penampilannya yang mengesankan di babak semifinal dengan menghadapi Reza Ali Pour dari Iran.

Veddriq mencatat waktu 4,78 detik, mengungguli Reza yang mencatatkan 4,84 detik, dan melaju ke big final.

Pada final, Veddriq berhadapan dengan Wu Peng dari China, yang sebelumnya menyingkirkan Sam Watson dari Amerika Serikat di semifinal.

Laga final berjalan ketat dengan Veddriq mencatatkan waktu 4,75 detik, sedikit lebih cepat dibandingkan Wu Peng yang mencatatkan 4,77 detik.

Selisih 0,02 detik inilah yang akhirnya memastikan medali emas bagi Indonesia.

Keberhasilan ini menambah pundi-pundi medali Indonesia, yang sebelumnya telah mengamankan medali perunggu melalui Gregoria Mariska Tunjung di cabang bulu tangkis tunggal putri.

Dengan total dua medali, Indonesia saat ini bertengger di peringkat ke-46 klasemen sementara perolehan medali Olimpiade Paris 2024.

Indonesia menjadi salah satu dari tiga negara di kawasan Asia Tenggara yang telah meraih medali emas, bersama Filipina dan Thailand.

Filipina memimpin kawasan dengan dua emas, sedangkan Thailand memiliki satu emas. Sementara itu, Malaysia masih berada di peringkat ke-71 dengan dua medali perunggu.

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Vedriq Leonardo Raih Emas Pertama untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Berikut adalah klasemen sementara medali Olimpiade Paris 2024:

Posisi Negara Emas Perak Perunggu Total
1 Amerika Serikat 27 35 33 95
2 China 25 24 17 66
3 Australia 18 13 11 42
4 Prancis 13 17 21 51
5 Inggris Raya 12 17 20 49
6 Korea Selatan 12 8 7 27
7 Jepang 12 7 13 32
8 Italia 10 10 9 29
9 Belanda 10 5 6 21
10 Jerman 8 5 5 18
24 Filipina 2 0 2 4
31 Thailand 1 2 2 5
46 Indonesia 1 0 1 2
71 Malaysia 0 0 2 2

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dosen UNY mencekik Mahasiswa
Viral Dosen UNY Mencekik Mahasiswa Saat Orasi
DOSEN UNY
Dosen Bengis Tindak Demo Mahasiswa UNY, Netizen: Gini Mulu Masalah Kampus!
Andre Taulany Cerai
Senasib, Sule Semangati Andre yang Dilanda Keruntuhan Rumahtangga
Fakta Rien Wartia Trigina
Ini Sederet Fakta Menarik Rien Wartia Trigina, Istri Andre Taulany
Mobil termahal
5 Daftar Mobil Termahal di Dunia, Kolektor Harus Tahu!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Komunitas Warga Kota Bandung Deklarasikan Diri Dukung Sonny Salimi Jadi Walikota Bandung 2024-2029

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

BREAKING NEWS! Vedriq Leonardo Raih Emas Pertama untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Headline
Atlet Angkat Besi Rizki Juniansyah Medali Emas
Atlet Angkat Besi, Rizki Juniansyah: Medali Emas Ini untuk Rakyat Indonesia
1600 Personil Diterjunkan Polresta Bandung Untuk Amankan Laga Persib versus PSBS
1600 Personil Diterjunkan Polresta Bandung Untuk Amankan Laga Persib versus PSBS
Medali emas veddriq leonardo
BREAKING NEWS! Vedriq Leonardo Raih Emas Pertama untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Gempa Pulau Karatung gempa jepang
Gempa M7,1 Guncang Jepang, Peringatan Tsunami Dirilis!