Bus Tabrak Motor, Bapak dan Anak Meninggal Ditempat

bus tabrak motor
Ilustrasi. (web)

Bagikan

CIREBON,TM.ID: Bapak dan anak meninggal dunia akibat motor yang dikendarai ditabrak bus di Cirebon Kota, Rabu (9/3/2023).

“Akibat kecelakaan, dua orang yang merupakan bapak dan anak meninggal dunia,” kata Kepala Satlantas Polres Cirebon Kota Ajun Komisaris Polisi Triyono Raharja di Cirebon, Rabu (8/3/2023).

Triyono mengatakan, kasus kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Jalan Kapten Samadikun, Kota Cirebon, melibatkan bus Setia Negara nopol E-7742-YC dengan sepeda motor nopol E-6879- CL.

Dalam kecelakaan tersebut, seorang bapak yang mengendarai sepeda motor bersama anaknya meninggal dunia di tempat kejadian akibat benturan yang keras.

Korban meninggal dunia atas nama Asep (44) dan Dafa (16), keduanya dibawa ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Gunung Jati, Kota Cirebon.

BACA JUGA: Anggota PKD Pangkalan jadi Korban Tanah Longsor di Serasan

“Kami evakuasi korban ke RSD Gunung Jati dan kemudian jenazahnya langsung diserahkan kepada pihak keluarga,” tuturnya.

Kronologi kejadian kecelakaan lalu lintas itu berawal saat bus Setia Negara melaju dari arah Jawa Tengah menuju ke Indramayu. Ketika berada di tempat kejadian Jalan Kapten Samadikun, bus berusaha menyalip kendaraan yang ada di depannya.

Namun, dari arah berlawanan datang sepeda motor korban dan pengemudi bus tidak bisa menghindar sehingga terjadi kecelakaan yang mengakibatkan pengendara motor meninggal dunia.

“Dari kamera pengintai, kecepatan kendaraan bus cukup tinggi dan saat mencoba menyalip tidak bisa menghindar sehingga menabrak sepeda motor,” katanya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Calon Fokus pada Program Konkret Dibanding Kedekatan Kesukuan
Pengamat Politik Papua: Calon Fokus pada Program Konkret Dibanding Kedekatan Kesukuan
produksi gabah kering indramayu
Sekda Jabar Minta Produksi Gabah Kering Giling Indramayu Ditingkatkan
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin ASN Kota Bogor
Serap Informasi ASN Kota Bogor, Bey Machmudin: Sinergi Kunci Pencapaian Pembangunan Makro Jabar
Sekda Jabar Herman Suryaman Investasi
Sekda Jabar: Investasi Harus Turunkan Pengangguran dan Kemiskinan
Jelang AAF 2024 Pemkot Bandung Kolaborasi
Jelang AAF 2024, Pemkot Bandung Kolaborasi dengan Berbagai Komunitas Bersihkan Kawasan Asia Afrika
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
pdns dirjen aptika kominfo
Masalah PDNS Belum Tuntas, Dirjen Aptika Kominfo Mundur
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!