Mulai Psywar, Luis de la Fuente Klaim Timnas Spanyol Bermain Lebih Baik dari Inggris

Luis de la Fuente Klaim Timnas Spanyol Bermain Lebih Baik
Pemain Spanyol Merayalan kemenangan di Piala Eropa 2024 (Instagram @euro2024)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Jelang Final Piala Eropa di gelar, Pelatih timnas Spanyol Luis De La Fuente memulai psywar dengan mengklaim timnya bermain lebih baik dibanding Inggris menjelang laga final Piala Eropa atau Euro 2024

“Kami sudah bermain lebih baik dibanding mereka, tetapi itu tidak punya pengaruh dalam pertandingan final nanti,” ucap De La Fuente kepada media Spanyol La1 pada Sabtu.

De La Fuente juga menjanjikan bahwa pertandingan di final akan berlangsung seru karena Inggris memiliki pemain berkualitas dan masuk ke final dengan performa yang sangat bagus.

“Saya senang akan menghadapi lawan yang begitu menantang dengan para pemain hebat. Saya pikir itu akan membuat siapa saja percaya pertandingan nanti menjadi tontonan akbar,” lanjut De La Fuente.

Laga final antara Spanyol vs Inggris akan berlangsung di Stadion Olimpiade Berlin pada Senin (15/7) dini hari pukul 02.00 WIB.

Luis de la Fuente juga mewaspadai gaya bermain Inggris yang mengandalkan fisik dan kecepatan.

“Kami memiliki gaya bermain berbeda, tetapi Inggris memiliki pemain dengan fisik kuat yang suka berlari ke ruang terbuka. Kami harus mencoba gaya kami, yaitu lebih menguasai bola, meski seperti yang selalu saya katakan, kami juga punya opsi untuk bermain dengan serangan balik,” tutur Luis de la Fuente.

BACA JUGA: Perjalanan Inggris sebelum Menggapai Final Euro 2024

Namun, dia juga menekankan bahwa masih banyak faktor lain yang mempengaruhi kemenangan di final seperti tidak terlalu banyak membuat kesalahan.

La Furia Roja melenggang ke final usai menyingkirkan Georgia, Jerman, dan Prancis. Sedangkan Inggris melaju ke final dengan mengalahkan Slovakia, Swiss, dan Belanda.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
 Pendaftaran CPNS 2024
Pendaftaran CPNS 2024 Segera Dibuka, Ini Daftar Instansi dengan Tunjangan Tinggi!
joe biden palestina
Joe Biden Klaim Paling Berjasa untuk Rakyat Palestina, Benarkah?
bcl tiko penggelapan uang
Suami BCL Kembali Diperiksa soal Dugaan Penggelapan Uang Mantan Istri
Pendaftaran Capim dan Dewas ditutup
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK Ditutup, Pansel Minta Masukan Masyarakat
KKB Hancurkan Fasilitas Pendidikan di Distrik Okba-Cover
KKB Hancurkan Fasilitas Pendidikan di Distrik Okbab
Berita Lainnya

1

Kominfo Ajak Anak Muda Garut Tingkatkan Rasa Toleransi dan Produktivitas

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Kalahkan Djokovic di Laga Final, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon 2024

4

BPBD: Tambang Emas Gorontalo Dikenal Rawan dan Pernah Ditutup

5

5 Nahdliyin Bertemu Presiden Israel, PBNU: Tak Paham Geopolitik!
Headline
Arsan Latif penjara
Kejati Jabar Penjarakan Eks PJ Bupati Bandung Barat Arsan Latif
Banjir dan Longsor Gorontalo
Banjir dan Longsor Gorontalo: Ribuan Warga Terdampak, 28 Tewas, Puluhan Masih Hilang!
kaesang
Soal Kaesang di Pilkada Jateng, Aria Bima Sarankan Ikuti Jejak Jokowi dan Gibran
Shin Tae-yong operasi
Shin Tae-yong Bagikan Kondisi Pasca Operasi, Fisik Tampak Lemah