Honor of Kings (HOK) Resmi Rilis di Indonesia! Merayakan Festival Besar

HOK
Foto:TiMi Studio, Level Infinite

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Setelah penantian yang cukup lama, Honor of Kings (HOK)akhirnya secara resmi diluncurkan di Indonesia.

Game MOBA terbesar di Cina ini mulai melebarkan sayapnya secara global, termasuk ke Indonesia. Meski Honor of Kings telah tersedia di beberapa negara dan bisa dimainkan secara global beberapa bulan sebelumnya.

Sebelumnya, para penggemar di Indonesia harus mengunduh game ini dari situs resmi Honor of Kings  atau mengganti region mereka untuk bisa menikmati permainan.

Namun, kini game MOBA yang diterbitkan oleh Level Infinite dan dikembangkan oleh TiMi Studio Group ini telah resmi hadir di seluruh Indonesia.

Peluncuran MOB di Surabaya

Untuk merayakan peluncuran global ini, Level Infinite mengadakan acara di Mall Tunjungan Plaza Surabaya, 20-23 Juni 2024.

. Acara mendapat dukungan dari Nuon Digital Indonesia, Dunia Games, Gopay Indonesia, Bank Mandiri, dan Realme Indonesia.

ini berlangsung di Mall Tunjungan Plaza 3 mulai dari 20 hingga 23 Juni 2024.

Slogan Peluncuran: #MOBAforEveryone

Mengusung slogan #MOBAforEveryone, HOK berkomitmen untuk memberikan pengalaman bermain MOBA terbaik bagi siapa pun, di mana pun, dan kapan pun.

Agung Chaniago, Country Head Level Infinite, menyatakan melalui tagline #MOBAforEveryone, pihaknya mengundang semua gamers.

Tujuannya, untuk merasakan keseruan HOK pada peluncuran globalnya tanggal 20 Juni 2024 dan tunggu pengumuman seru selanjutnya.

“Nuon berkomitmen untuk membawa hiburan berkualitas tinggi, dengan berkolaborasi bersama Level Infinite untuk meluncurkan Honor of Kings. Kami yakin Honor of Kings akan memicu minat gamer lokal dan mendorong kemajuan industri game Tanah Air,” kata Vice President Digital Games Nuon.

Acara di Tunjungan Plaza 3 ini terbuka untuk umum dan gratis. Selama empat hari, berbagai kegiatan menarik seperti Community Tournament, Media Fun Match, dan mini games dengan hadiah merchandise eksklusif HOK.

Konten kreator besar seperti DeanKT dan Shani ex JKT48 juga akan berpartisipasi dalam KOL fun match.

Selain itu, akan ada esports showmatch antara dua tim Indonesia yang akan tampil di Honor of Kings Invitational Season 2 pada 29 Juni mendatang, yaitu RRQ dan Kagendra.

Semarak Peluncuran di Jakarta dan Seluruh Indonesia

Tak hanya di Surabaya, semarak peluncuran Honor of Kings juga akan hadir di GoPay Arena Community Championship (GACC) di Jakarta.

Pengunjung bisa mendapatkan Token hingga merchandise gratis di sana. Selain itu, Community Gathering Honor of Kings juga akan ada di 100 titik di seluruh Indonesia.

Langkah tersebut akan memberikan kesempatan bagi lebih banyak penggemar untuk merayakan peluncuran game ini.

BACA JUGA:Bigetron Esports Umumkan Roster untuk Honor of Kings Invitational S2 SEA Qualifier

Honor of Kings(HOK) dapat meraih sukses besar dan memberikan pengalaman bermain yang menyenangkan bagi para gamers di Indonesia.

 

(Mahendra/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
NIK NPWP (1)
Cara Padankan NIK ke NPWP, Lengkap dengan Solusi Gagal Validasi Data
suzuki jimny listrik
Aturan Emisi Makin Ketat, Suzuki Bakal Lahirkan Varian Jimny listrik?
Luciano Spalletti
Terjungkal di Euro 2024, Luciano Spalletti Panen Hujatan Media Italia
Timnas U16 Indonesia vs Australia Piala AFF U16 2024
Timnas U16 Indonesia vs Australia 1 Juli, Semifinal Piala AFF U16 2024
mobil listrik suzuki (1)
Suzuki Mulai Melek ke Mesin Listrik, 4 Mobil Ini Disuntik Mati
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024