BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Timnas Belanda meraih hasil cemerlang jelang Euro 2024 setelah menang telak 4-0 atas Islandia dalam laga uji coba jelang euro 2024 di Stadion Feijenoord ‘De Kuip’, Selasa (11/6/2024) dini hari WIB.
Belanda tampil dominan sepanjang pertandingan. Statistik mencatat penguasaan bola Belanda mencapai 56% dan mereka berhasil melakukan 8 tembakan tepat sasaran dari total 22 percobaan. Sementara itu, Islandia hanya mampu mencatat 3 percobaan tembakan sepanjang pertandingan.
Sejak awal pertandingan, Belanda langsung menggempur pertahanan Islandia. Tekanan yang terus-menerus ini akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-23. Bola umpan Denzel Dumfries berhasil diteruskan oleh Xavi Simons dengan tendangan keras dari jarak dekat, membuat Belanda unggul 1-0 hingga akhir babak pertama.
Di babak kedua, situasi tetap sama dengan dominasi Belanda. Pada menit ke-49, Virgil van Dijk mencetak gol kedua Belanda melalui tendangan sepak pojok, skor bertambah 2-0.
Tak puas dengan dua gol, Belanda terus meningkatkan tekanan. Hasilnya, Donyell Malen mencetak gol ketiga melalui tembakan kerasnya. Gol terakhir Belanda dicetak oleh Wout Weghorst menjelang akhir pertandingan, mengakhiri laga dengan skor 4-0.
BACA JUGA: Prancis Vs Kanada Berakhir Imbang 0-0 Laga Uji Coba Jelang Euro 2024
Susunan Pemain
Belanda (4-2-3-1):
- Kiper: Verbruggen
- Bek: Ake, Van Dijk, De Vrij, Dumfries
- Gelandang: Veerman, Schouten
- Penyerang: Gakpo, Reijnders, Simons
- Penyerang Tengah: Depay
Pemain Pengganti: Geertruida, Wijnaldum, Weghorst, Frimpong, Van de Ven, Malen
Pelatih: Ronald Koeman
Islandia (4-3-3):
- Kiper: Valdimarsson
- Bek: Finnsson, Fridriksson, Ingason, Bjarkason
- Gelandang: Gudmundsson, Haraldsson, Traustason
- Penyerang: Porsteinsson, Anderson, Gudjohnsen
Pemain Pengganti: Bjarnason, Sigurdsson, Pordarson, Johannesson, Hlynsson
Pelatih: Age Hareide
(Budis)