CW Menjadi MVP MPL ID S13 Sekaligus Gold Laner Terbaik Indonesia

MPL ID
Foto: Instagram @calvinwinataa

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Grand Final Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 (MPL ID S13) telah mencapai puncaknya dengan kemenangan gemilang Fnatic ONIC yang mengangkat trofi juara setelah menaklukkan EVOS Glory dalam pertandingan akhir.

Dalam pertarungan yang sengit MPL ID , ONIC berhasil menundukkan EVOS Glory dengan skor akhir 4-2, mempersembahkan gelar MPL ID keenam mereka. Rekor ini menambah daftar prestasi ONIC, yang telah memenangkan turnamen MLBB kasta tertinggi di Indonesia sebanyak empat kali berturut-turut, memperkuat posisinya sebagai “Raja Langit” dalam dunia Mobile Legends Indonesia.

Calvin Winata MVP Grand Final MPL ID Sekaligus Menjadi Gold Laner Terbaik

Salah satu sorotan utama dari pertandingan pamungkas ini adalah penampilan gemilang Calvin “CW” Winata, Gold Laner Fnatic ONIC. CW menunjukkan konsistensi yang luar biasa sepanjang pertandingan, dengan mampu mengubah situasi sulit menjadi keunggulan untuk timnya. Performa spektakuler ini mengantarkan CW meraih penghargaan MVP Grand Final MPL ID S13, sebuah pengakuan atas kontribusinya yang luar biasa dalam kesuksesan timnya. Pencapaian ini juga bukan yang pertama bagi CW, yang sebelumnya juga telah meraih gelar yang sama dalam MPL ID S8.

BACA JUGA:Fnatic ONIC Juara MPL ID S13, Kalahkan EVOS Glory dengan Skor 4-2

Dengan penampilan gemilang dan konsistensi yang dimilikinya, tidak berlebihan untuk menempatkan CW sebagai salah satu pemain Mobile Legends Indonesia terbaik sepanjang masa. Prestasinya tidak hanya menjadi inspirasi bagi rekan setimnya tetapi juga bagi pemain-pemain MLBB di seluruh Indonesia.

 

(Mahendra/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Olimpiade Paris 2024
Negara Ini Belum Pernah Dapat Medali Saat Olimpiade
BNI blokir rekening Judi Online
Gawat ! PPATK Temukan 2.000 Rekening Diduga Jadi Penampung Judi Online, Muncul Inisial T Dibongkar
tiket konser kena biaya cukai
Tiket Konser Kena Biaya Cukai? Ini Faktanya!
Kejang karpopedal
Gejala dan Penyebab Kejang Carpopedal yang Menyakitkan
lukisan Michael Jackson dilelang
Lukisan Karya Michael Jackson akan Dilelang Awal Agustus!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

PT. Tekindo Energi dan Holding Grup PT. GMG Kembali Menyalurkan Bantuan di Lukulamo

3

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam

4

Menteri ESDM Resmikan Pengaliran Gas Bumi Pertama di Kawasan Industri Terpadu Batang

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
BNI blokir rekening Judi Online
BNI Blokir 882 Rekening yang Digunakan untuk Transaksi Judi Online
Pengendali Judi Online di RI Inisial T
Pengendali Judi Online di RI Inisial T, Jokowi Buka Suara
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan di Kota Bandung