Perkuat Kerja Sama dengan Industri, Prodi Magister Ilmu Komunikasi Tel-U Kunjungi Huawei

tel-u
(dok. Tel-U)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Telkom University (Tel-U) mengunjungi Huawei Innovation Center, Jakarta, pada Selasa (4/6/2024). Kunjungan ini merupakan upaya Tel-U meningkatkan hubungan erat dengan industri.

Turut dihadiri oleh Dekan Fakultas Komunikasi dan Bisnis (FKB) Ade Irma Susanty, Ph.D., dan Director of Government Affairs, Public Affairs & Communication Dept. PT Huawei Tech Investment Yenty Joman, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kerja sama Tel-U dengan mitra industri.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa di bidang strategi tata kelola dan bisnis.

Ade mengapresiasi Huawei sebagai mitra yang amat perhatian akan potensi kolaborasi. Ia berharap hal ini dapat meningkatkan hubungan kerja sama dan kontribusi bagi bangsa.

“Kami berterima kasih kepada Huawei karena telah menerima kami serta memberikan pencerahan dan pengetahuan yang sangat bermanfaat. Mudah-mudahan ke depannya kerja sama antara Tel-U dan Huawei dapat semakin erat sehingga kita bisa saling memberikan kontribusi yang saling memberikan manfaat bagi bangsa. Terutama dalam bidang komunikasi dan bisnis, baik secara riset ataupun pelaksanaan CSR,” ujar Ade, dalam keterangan resminya, Kamis (7/6/2024).

Agenda diawali dengan pengenalan profil Huawei serta exhibition tour. Pada kegiatan tersebut, pihak Huawei memperkenalkan proses bisnis hingga teknologi yang dihasilkan oleh Huawei.

BACA JUGA: Aspikom Jabar: Tantangan Akan Lebih Berat, Prodi Harus Gaul

Dilanjutkan dengan agenda pemaparan Huawei ICT Academy dan Cyber Security Introduction yang diikuti dengan antusias oleh dua puluh sembilan mahasiswa dan dosen yang turut serta dalam kegiatan ini.

Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Dr. Martha Tri Lestari berharap hubungan dengan industri ini dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan.

“Kami berharap semoga dengan adanya kegiatan ini teman-teman mahasiswa dapat memperoleh banyak manfaat. Semoga silaturahmi antara Tel-U dan Huawei juga dapat berjalan secara berkelanjutan dalam jangka yang panjang. Kami harap ini bukan kunjungan yang terakhir, mudah-mudahan ada keberlanjutan yang dapat diperoleh,” ungkap Martha.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kabag ops tembak kasat reskrim-7
Buntut Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok, Polri Tegaskan Soal SOP Senpi!
Mahalini Sakit
Mahalini Dilarikan ke Rumah Sakit, Rizky Febian Ungkap Kondisi Istri Tercinta
truk tabrak kendaraan di slipi
Supir Truk Tabrak 8 Kendaraan di Slipi 1 Orang Tewas!
Asila Maisa Campus Ambassador UI
Asila Maisa Jadi Campus Ambassador UI, Buktikan Prestasi Usai Dituduh Masuk Lewat Ordal
petinggi yayasan bunbin bandung ditaangkap
Kejati Tangkap 2 Tersangka Kasus Korupsi Lahan Kebun Binatang Bandung
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024