Jacob Mahler Sebut Madura United Akan Habis-Habisan Demi Gelar Juara Liga 1

Jacob Mahler Sebut Madura United Akan Habis-Habisan
Gelandang bertahan Madura United, Jacob Mahler (Dok. Madura United)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gelandang bertahan Madura United, Jacob Mahler perlu mengakui langkah timnya jauh lebih berat saat menghadapi Madura United di laga leg kedua Final Championship Series Liga 1 2023/2024. Namun hal itu sama sekali tidak mengurangi semangat rekan setimnya untuk membidik hasil terbaik di laga tersebut.

Secara persiapan, Jacob Mahler menilai timnya sudah melewati berbagai macam program selama berada di Madura. Ia menilai persiapan timnya berjalan sangat baik, terlebih Madura United akan berusaha memaksimalkan peluang yang tersisa demi menjadi yang terbaik di kompetisi musim ini.

Pria berpaspor Singapura itu juga merasa timnya tetap termotivasi untuk mendapatkan gelar juara di kompetisi Liga 1 musim ini. Sisa satu pertandingan, akan dimanfaatkan secara maksimal agar bisa mempersembahkan kebahagiaan bagi publik sepakbola Madura.

“Persiapan kita setelah pulang dari Bandung, kami sudah tahu bahwa ini game pasti penting bagi kami, kami tahu kami baru kalah 3-0. Tapi ini sepakbola, semua masih bisa terjadi, kami tetap fokus,” buka pemain berdarah Denmark tersebut.

Ia yakin, kekalahan di leg pertama cukup memantik semangat rekan setimnya untuk mempersembahkan penampilan terbaik. Semangat tersebut dirasa Jacob dapat menjadi modal berharga rekan setimnya untuk mempersembahkan gelar juara.

BACA JUGA: Persib Vs Madura United, Klok Penasaran Ingin Tampil di Laga Terakhir Musim Ini

“Tentu saja kita pasti tidak pernah merasa senang jika kalah, ada sedikit perasaan kecewa. Tapi kami tahu bahwa kami masih punya peluang, masih ada satu peluang untuk mengubah perasaan ini,” terang pria asal Singapura itu.

Meski sulit ia merasa, semua hal bisa terjadi di dalam sepakbola dan tidak ada yang mustahil. Apalagi rasa sulit itu bisa teratasi apabila dilakukan secara bersama-sama dan Madura United tetap pada tujuannya demi mendapatkan hasil terbaik.

“Tentu sulit tapi saya rasa semuanya terutama di Madura, kita semua bersama-sama, kami ingin berjuang bersama dan mendukung satu sama lain.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
NIK NPWP (1)
Cara Padankan NIK ke NPWP, Lengkap dengan Solusi Gagal Validasi Data
suzuki jimny listrik
Aturan Emisi Makin Ketat, Suzuki Bakal Lahirkan Varian Jimny listrik?
Luciano Spalletti
Terjungkal di Euro 2024, Luciano Spalletti Panen Hujatan Media Italia
Timnas U16 Indonesia vs Australia Piala AFF U16 2024
Timnas U16 Indonesia vs Australia 1 Juli, Semifinal Piala AFF U16 2024
mobil listrik suzuki (1)
Suzuki Mulai Melek ke Mesin Listrik, 4 Mobil Ini Disuntik Mati
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024