Ge Pamungkas Akui Sulit “Move on” dari Mantan

Ge Pamungkas
Ge Pamungkas. (web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Aktor Ge Pamungkas mengakui pernah sulit move on atau sulit melupakan mantan pacarnya walaupun menjalani hubungan asmara yang singkat.

“Aku pertama kali pacaran itu pas masih kuliah semester 1 di Bandung. Saat itu aku masih polos banget dan punya prinsip one forever or never. Terus itu juga pertama kalinya aku diputusin sama cewek, padahal baru 3 bulan pacaran,” kata Ge di Jakarta, Rabu (22/3/2023).

“Pas aku ajak balikan, dianya nggak mau. Makanya agak lama tuh buat lupa sama mantan pacar pertamaku ini,” kata dia.

Setelah putus hubungan dengan mantan pacar pertamanya itu, Ge mengaku sempat menjalin hubungan yang baru dengan perempuan lain. Meski begitu, Ge masih sulit melupakan mantannya itu hingga bertahun-tahun. Ge mengaku baru bisa move on ketika sang mantan akan menikah dengan orang lain.

BACA JUGA: Miss Universe 2022 Terpukau oleh Masyarakat Bali yang Jujur dan Hangat

Sepanjang pengalamannya, Ge mengaku pernah 13 kali berpacaran dan tak satu pun mantan yang dia ajak untuk kembali menjalin hubungan.

Bagi Ge Pamungkas, cukup sekali saja mengalami kegagalan dengan mantan pacar.

“Aku tidak pernah punya sejarah balikan lagi sama mantan pacar. Karena aku tipe orang yang kalau sudah gagal sekali dalam hubungan dengan seseorang, tidak mau coba lagi. Lebih baik cari yang lain saja,” ujar Ge.

“Makanya, aku juga tidak pernah mengalami namanya putus-nyambung dalam pacaran,” sambung dia.

Ge sendiri membintangi serial drama “Mantan Tapi Menikah” yang masih tayang di platform Viu. Belajar dari pengalaman karakter yang dimainkan, Ge pun menyampaikan pesan dan semangat untuk para pejuang cinta.

“Buat para cowok yang naksir sama sahabat sendiri harus menonton drama Viu Original ‘Mantan Tapi Menikah’. Karena di drama ini akan diperlihatkan kalau kalian hanya menunggu saja tanpa berusaha mendapatkan cewek yang kalian taksir, maka akan ada orang lain yang akan merebut cewek itu,” kata Ge.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Daerah Batu
Mengenal Kota Batu, Surga Wisata dengan Segudang Fakta Menarik!
Xiaomi 14T series
Xiaomi 14T Series Lolos Sertifikasi di Indonesia, Kapan Rilis?
Jenis Kamar Hotel
Yuk, Kenali Jenis Kamar Hotel Sebelum Check In!
Fungsi otot mata
Kenali Fungsi Otot Mata dalam Membantu Indra Penglihatan!
perang gaza israel gempur sekolah
Israel Kembali Gempur Sekolah PBB di Gaza, 16 Pengungsi Meninggal Termasuk Anak
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'
WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
justin bieber
Justin Bieber Nyanyi di Pernikahan Crazy Rich Asia, Dibayar Rp160 Miliar