Selain TikTok, Ini Aplikasi Asal China yang Bikin Geger

Aplikasi China 
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID Ternyata ada aplikasi asal China yang mampu menyebarkan informasi tidak benar secara masif, bukan hanya TikTok.

Aplikasi tersebut adalah CapCut, sebuah platform pengeditan video yang merupakan bagian dari perusahaan ByteDance yang juga mengelola TikTok.

Menurut laporan dari Microsoft, CapCut menggunakan sistem kecerdasan buatan (AI) untuk membuat video dengan informasi yang salah.

Salah satu contohnya adalah penggunaan aplikasi CapCut oleh pemerintah China untuk menyebarkan konten disinformasi terkait pemilu di Taiwan. Mereka menggunakan video palsu dengan pembawa berita palsu atau presenter TV yang mengklaim hal-hal yang tidak benar.

Clint Watts, Manajer Umum Pusat Analisis Ancaman Microsoft, menjelaskan bahwa China fokus pada penggunaan berita sintetik dengan AI dalam sistem media lokal mereka. CapCut sebagai platform pihak ketiga memiliki format template pembawa berita yang memungkinkan penyebaran misinformasi lebih mudah lakukan.

“Orang China berfokus dalam memasukkan AI pada sistem, propaganda dan disinformasi, mereka bergerak dengan cepat. Mencoba semua hal,” kata Watts, mengutip dari The Guardian, Selasa (21/5/2024).

Terdapat klip video yang menunjukkan presenter dan influencer yang seolah-olah berbicara langsung ke kamera dengan narasi yang salah.

Video lain menampilkan AI yang membuat presenter berambut pirang dan menuduh Amerika Serikat dan India menjual senjata kepada Myanmar.

BACA JUGA : Huawei Mengungguli Apple di Pasar Tablet China

Meskipun aturan negara mewajibkan penambahan watermark pada konten yang AI hasilkan, hal ini tidak sepenuhnya efektif dalam mencegah penyebaran misinformasi.

Jeffrey Ding, Asisten Profesor dari Universitas George Washington, mempertanyakan bagaimana aturan tersebut dapat ada jika video yang terhasilkan terkait dengan propaganda negara.

Dengan adanya temuan ini, penting bagi pengguna media sosial untuk tetap waspada terhadap konten yang mereka konsumsi dan memverifikasi informasi sebelum membagikannya.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ayu Ting Ting
Sederet Pria Tampan yang Pernah Dekat dengan Ayu Ting Ting
Emoji Wajah Meleleh
Agar Tak Salah Tangkap, Ini Arti Penggunaan Emoji Wajah Meleleh
perempat final Euro 2024
Prediksi Skor Perempat Final Euro 2024: Spanyol vs Jerman
Prediksi Skor Argentina vs Ekuador
Prediksi Skor Argentina Vs Ekuador Perempat Final Copa America 2024
hasyim asyari cat
DKKP Ungkap Pertemuan Hasyim Asyari dan CAT hingga Pemberian Hadiah
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah