Honda Freed Generasi Baru Menyapa, Teknologi Lebih Canggih

honda freed
(Foto.Carscoops)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Honda baru-baru ini memperkenalkan generasi terbaru Honda Freed di Jepang, Kamis (9/5/2024). Mobil keluarga berpintu geser ini hadir dalam versi hybrid, menandai generasi baru dalam teknologi dan inovasi dari Honda.

Memuat Carscoops, Hadir dengan 2 tipe, yaitu Freed Air dan Crosstar. Salah satu ciri khas yang tetap dipertahankan adalah pintu geser, yang memudahkan akses ke dalam mobil.

Desain Baru Honda Freed

(Foto.Carscoops)

Desainnya cukup signifikan berbeda dari generasi sebelumnya, dengan bentukan yang lebih mengotak namun tetap simpel. Lampu utama dan lampu belakang yang desainnya mengotak memberikan sentuhan modern pada mobil ini.

Varian Crosstar menampilkan desain yang lebih maskulin dengan aksen hitam di bagian bawah bemper depan dan belakang, sideskirt, dan bagian overfendernya. Desain pelek yang berbeda juga menjadi salah satu ciri khas varian ini.

Interior Honda Freed 2024 menawarkan desain yang atraktif, terutama pada bagian desain dashboardnya. Sebagai MPV sliding door, mobil ini dilengkapi dengan tempat penyimpanan di dalam kabinnya. Tipe Air menggunakan warna beige untuk interior, sementara tipe Crosstar menggunakan kelir hitam. Kedua trim ini memberikan pilihan yang sesuai dengan preferensi pengguna.

Mesin

Meskipun belum ada spesifikasi resmi terkait performa Freed terbaru, Honda telah mengonfirmasi bahwa model ini akan menggunakan teknologi e:HEV yang menggabungkan dua motor listrik. Hal ini menjanjikan efisiensi bahan bakar yang lebih baik serta kinerja yang lebih responsif.

Honda Freed 2024 menandai langkah maju dalam inovasi dan teknologi mobil keluarga. Dengan desain yang lebih modern, fitur yang fungsional, dan teknologi hybrid yang canggih, Freed menjadi pilihan yang menarik dalam era yang lebih ramah lingkungan ini.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
truk tabrak kendaraan di slipi
Supir Truk Tabrak 8 Kendaraan di Slipi 1 Orang Tewas!
Asila Maisa Campus Ambassador UI
Asila Maisa Jadi Campus Ambassador UI, Buktikan Prestasi Usai Dituduh Masuk Lewat Ordal
petinggi yayasan bunbin bandung ditaangkap
Kejati Tangkap 2 Tersangka Kasus Korupsi Lahan Kebun Binatang Bandung
Nissa Ayus Menikah
Nissa Sabyan Unggah Video Sehari Sebelum Menikah dengan Ayus
shakti hotel bandung malam tahun baru
Shakti Hotel Bandung Ajak Anda Rayakan Momen Spesial Malam Tahun Baru
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

5

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024