BBM Pertamina Naik Jelang Lebaran, Kenaikan Bensin Jenis ini 90 Persen!

Harga BBM Pertamina Resmi Turun
Ilustrasi Tempat Pengisian Bahan Bakar (Dok.Niaga Asia)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina naik menjelang lebaran 2024.

PT Pertamina Patra Niaga (Persero) mencatat konsumsi bahan bakar minyak (BBM) pada masa mudik Hari Raya Idulfitri 1445 H, tepatnya per Kamis (4/4/2024 ) pada H-6 melonjak tak seperti biasanya.

Lonjakan tertinggi terjadi pada Pertamax Turbo dengan jumlah 938 kiloliter (KL)/hari, naik 90,7 persen dibandingkan penjualan normal 492  KL/hari.

“Terjadi kenaikan konsumsi BBM Pertamina pada masa mudik Idulfitri 1445 H. Hal ini seiring kesadaran masyarakat dengan penggunaan BBM yang berkualitas,” kata Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan melansir laman Pertamina, Sabtu (6/4/2024).

Peningkatan konsumsi BBM tertinggi kedua pada Pertamina Dex dengan total 927 KL/hari atau naik 33,1 persen  ketimbang penjualan normal 696 KL/hari.

Kemudian, kenaikan konsumsi BBM Pertamina berikutnya terjadi pada jenis Dexlite yang naik 29,8 persen menjadi 2.217 KL/hari, yang pada penjualan normal berkisar 1.708 KL/hari.

BACA JUGA: Jelang Mudik Lebaran, Takaran BBM SPBU di Kota Bandung Diperiksa

Kemudian, kenaikan konsumsi BBM pada masa mudik Lebaran tahun 2024 turutterjadi pada Pertamax. Konsumsi Pertamax yang biasanya 12.729 KL/hari naik 24,8 persen menjadi 15.890 KL/hari.

“Konsumsi Pertalite juga tercatat tumbuh pada masa mudik dengan kenaikan 11 persen dari biasanya 81.130 KL/hari menjadi 90.043 KL/hari. Terakhir, konsumsi BBM jenis Solar naik 9,3 persen dari 43.638 KL/hari menjadi 47.683 KL/hari per 4 April kemarin,” jelas Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menambahkan.

Sementara, konsumsi LPG dan minyak tanah masih-masing naik 4,4 persen dan 43 persen. dari biasanya hanya 28.468 MT/hari menjadi 29.733 MT/hari dan minyak tanah dari 1.352 KL/hari menjadi 1.933 KL/hari.

Lalu, konsumsi Avtur juga naik 15,1 persen dari biasanya 11.428 KL/hari menjadi 13.459 KL/hari dan konsumsi Biosolar untuk kapal laut naik 17 persen  dari biasanya 1.640 KL/hari menjadi 1.920 KL/hari.

Penurunan konsumsi BBM hanya terjadi pada sektor industri 22 persen dari 40.324 KL/hari menjadi 31.395 KL/hari.

VP Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menambahkan, bahwa walau terjadi peningkatan konsumsi BBM menjelang hari lebaran, namun dipastikan bahwa stok BBM dalam kondisi aman.

Stok per 5 April 2024 yakni Pertalite 20 hari, Pertamax 40 hari, Turbo 63 hari, LPG 15 hari dan Avtur 38 hari.

“Ketahanan stok BBM masih diatas 20 hari dan LPG 15 hari, sehingga stok dipastikan mencukupi untuk kebutuhan masyarakat selama periode mudik,” tegasnya.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nutrisi Ikan Patin
Mengintip Kandungan Nutrisi Ikan Patin
baterai mobil listrik bocor
Mirip HP, Baterai Mobil Listrik Bisa 'Bocor' dari Faktor Ini!
Seni Nirmana
2 Jenis Nirmana dan Pentingnya Mempelajari Seni Rupa
home charger services pln byd
Home Charging PLN-BYD, Pakai dan Pasang Cuma Lewat Aplikasi
Presiden Russia Vladimir Putin AS mendorong duni-Cover
Presiden Russia Vladimir Putin: "AS mendorong dunia menuju ke konflik global"
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
polisi tembak siswa
Polisi Tembak 3 Siswa Anggota Paskibra di Semarang, 1 di Antaranya Tewas
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia
Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia