2 Aplikasi Buat Cek Lokasi SPBU Terdekat Saat Mudik!

cek lokasi SPBU
(Autofun)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Saat melakukan perjalanan jauh menggunakan kendaraan pribadi, pastikan bahan bakar mencukupi merupakan hal yang krusial. Meskipun mungkin sudah mengisi tangki penuh sebelum berangkat, kemungkinan untuk mengisi bensin lagi di tengah perjalanan tetap ada.

Untuk menghindari kesulitan mencari pom bensin di jalan, ada beberapa tips penting yang bisa kamu terapkan, salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi peta digital. Berikut adalah 2 cara cek lokasi SPBU saat mudik yang bisa kamu ketahui!

1. Pakai Google Maps

Google Maps adalah salah satu aplikasi peta digital yang paling populer orang Indonesia gunakan. Selain membantu menentukan rute perjalanan dan melihat kemacetan lalu lintas, Google Maps juga bisa cek lokasi SPBU terdekat dari lokasi kamu saat ini. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pastikan GPS atau lokasi sudah aktif pada perangkat.
  • Google Maps akan menampilkan beberapa lokasi SPBU yang ada di sekitar, biasanya tandanya berwarna merah dan ikon tangki isi ulang.
  • Jika perlu, perbesar peta untuk mencari pom bensin yang lebih dekat dengan lokasi. Klik ‘Telusuri area ini’ untuk menampilkan hasil yang lebih akurat.
  • Setelah menemukan lokasi SPBU yang diinginkan, klik ikon merah pada peta dan pilih ‘Rute’ untuk menampilkan jalur menuju pom bensin tersebut.

Google Maps bahkan dapat menampilkan pedagang bensin eceran di sekitar jalanan kecil, cukup perbesar peta untuk mendeteksi penjual bensin di sekitarmu.

BACA JUGA: Cara Bikin Trend Google Maps dari Tahun ke Tahun yang Viral

2. Cek Lokasi SPBU Pakai Waze

Selain Google Maps, aplikasi peta digital lain yang dapat kamu manfaatkan adalah Waze. Waze juga menyediakan fitur untuk menemukan titik SPBU terdekat dari lokasimu saat ini. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pastikan GPS sudah aktif pada perangkatmu sebelum menggunakan aplikasi Waze.
  • Setelah aplikasi terbuka, klik kolom pencarian untuk memulai.
  • Di bawah kolom pencarian, pilih fitur ‘Gas’ untuk menampilkan berbagai lokasi SPBU yang ada di sekitar.
  • Pilih lokasi SPBU yang ingin kamu tuju, dan Waze akan memberikan jalur terbaik menuju lokasi tersebut. Selama perjalanan, kamu juga dapat melihat tingkat kepadatan lalu lintas dan meminta jalur alternatif jika perlu.

Dengan memanfaatkan cara cek lokasi SPBU terdekat pakai maps, kamu dapat memastikan tangki bahan bakar selalu terisi penuh dan bebas khawatir selama perjalanan, terutama saat mudik.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hari Kemerdekaan Kemerdekaan Amerika Serikat
Perayaan HUT Amerika Serikat Identik dengan Kembang Api, Kenapa?
Dan Ashworth Manchester United
Dan Ashworth Ungkap 4 Pemain yang Bakal Dibeli Manchester United
Perceraian Ruben Onsu
Jelang Sidang Perceraian, Ruben Onsu Posting Foto bareng Sarwendah
kematian afif (1)
Ada Kejanggalan dalam Kematian Afif, LBH Padang Laporkan Kapolda Sumbar
Ibunda Muhammad Fardana
Respon Ibunda Muhammad Fardana Tuai Pujian Soal Putus hubungan Anaknya dengan Ayu Ting Ting
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore Kepulauan, Samada Solusinya
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!