BPJS Bandung Suci Sosialisasi Manfaat JMO ke Karyawan PT. Kahatex

bpjs jmo
Foto (dok.BPJS Bandung Suci)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:  BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) berkomitmen pada program perlindungannya serta aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) untuk memudahkan peserta mengakses saldo jaminan sosial ketenagakerjaan (Jamsostek).

BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci melakukan sosialisasi langsung terhadap karyawan PT. Kahatex, terkait manfaat program dan penggunaan aplikasi JMO. Kegiatan ini dilaksanakan secara langsung di perusahaan tersebut pada 18 – 19 Maret 2024.

Pada kegiatan ini perwakilan karyawan BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci membantu langsung dalam pengecekan dan perbaikan data tenaga kerja, pengaktifan aplikasi JMO dan lain sebagainya.

Foto (dok. BPJS Bandung Suci)

BACA JUGA: Permudah Peserta, BPJamsostek Hadirkan Sederet Manfaat Aplikasi JMO

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci, Opik Taufik menyampaikan, mengucapkan terima kasih kepada PT. Kahatex, yang telah memberikan kesempatan kepada pihaknya mensosialisasikan Program BPJS Ketenagakerjaan, Manfaat Layanan Tambahan (MLT) dan penggunaan aplikasi Jamsostek Mobile (JMO).

“JMO adalah aplikasi resmi dari BPJAMSOSTEK dan menjadi solusi saat peserta ingin melakukan klaim,” ujar Opik.

Ia menjelaskan, bahwa JMO memiliki fitur lengkap berupa informasi saldo pekerja, informasi program dan beragam fitur lain seperti co-marketing, jaringan mitra layanan dan kantor cabang, pelaporan kecelakaan kerja dan sebagainya.

“Kegiatan seperti ini juga dilakukan untuk membangun komunikasi dua arah antara BPJS Ketenagakerjaan sebagai badan penyelenggara dengan perusahaan sebagai peserta,” ungkap Opik.

Dengan komunikasi yang baik, jika terjadi kecelakaan kerja, maka tanggung jawab materiil maupun pengobatan beralih ke BPJS Ketenagakerjaan.

“Acara ini sangat bermanfaat bagi para tenaga kerja untuk mengetahui saldo JHT  yang dapat di cek langsung melalui aplikasi JMO tanpa harus menunggu informasi dari pihak perusahaan,” ucap Opik.

“Informasi terkait MLT diterima dengan antusias dan terdapat beberapa peserta yang ingin mempergunakan fasilitas MLT BPJS Ketenagakerjaan. Kami sangat menyambut baik acara ini berperan dalam menjalin komunikasi yang baik hubungan antara BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci dengan PT. Kahatex,” tutup Opik.

(Saepul)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Wanayasa
Menikmati Situ Wanayasa, Indahnya Permata Tersembunyi Purwakarta!
Harashta Haifa Zahra Miss Supranational 2024
Takjub, Puteri Indonesia Harashta Jadi Pemenang Miss Supranational 2024!
WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
jenis parenting
Ketahui, Ini Jenis Parenting yang Diterapkan Orang Tua!
Kontrak Erik ten Hag Manchester United
Teken Kontrak Hingga 2026 dengan Manchester United, Erik ten Hag Kegirangan
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
justin bieber
Justin Bieber Nyanyi di Pernikahan Crazy Rich Asia, Dibayar Rp160 Miliar
Tops Skor Euro 2024 Cody Gakpo
Cody Gakpo Berpeluang Raih Sepatu Emas Euro 2024
Uruguay vs Brazil Copa America 2024
Menang 3-2, Uruguay Gagalkan Brazil ke Semifinal Copa America 2024
Kolombia Melaju ke Babak Semifinal Copa America 2024
Kolombia Melaju ke Babak Semifinal Copa America 2024 usai Kalahkan Panama 5-0