Mudik Gratis dari Pemkot Bandung, Simak Rute dan Syarat Daftarannya

Arus Mudik di Jabar
Ilustrasi mudik lebaran tahun 1445 Hijriyah/2024. (Dishub)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat telah mengumumkan program mudik gratis untuk menyambut Lebaran 2024. Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat agar bisa pulang dan berlebaran di kampung halaman.

Pemkot Bandung menyiapkan enam bus dengan kuota sebanyak 234 tiket untuk mengantar pemudik hingga ke sejumlah kota di Jawa Timur. Adapun rute tujuan yang tersedia, yaitu Kuningan, Tasikmalaya, Yogyakarta, Solo, dan Surabaya. Setiap kota tujuan memiliki sejumlah rute pemberhentian yang telah ditentukan.

Rute Pemberhentian Mudik Gratis Pemkot Bandung 2024

 

View this post on Instagram

 

A post shared by DINAS PERHUBUNGAN KOTA BANDUNG (@bdg.dishub)

  • Yogyakarta: Banjar, Majenang, Banyumas, Kebumen, Purworejo.
  • Solo dan Surabaya: Terminal Yogyakarta, Terminal Solo, Terminal Ngawi, Terminal Madiun, Terminal Jombang, Terminal Mojokerto, dan Terminal Sidoarjo.

BACA JUGA: Pegadaian Sediakan Mudik Gratis 2024 Keberangkatan Bandung! Cek, Syarat, Tujuan dan Jadwal Keberangkatannya

Bus mudik gratis tersebut akan diberangkatkan dari Terminal Cicaheum pada Sabtu, 6 April 2024, pukul 15.00 WIB. Oleh karena itu, para pemudik wajib berkumpul di lokasi tersebut pada pukul 14.00 WIB.

Syarat Pendaftaran

  • 1 tiket untuk 1 orang pendaftar.
  • KTP Kota Bandung atau Surat Keterangan Domisili atau Surat Keterangan Kerja bagi mahasiswa dan pekerja.
  • Foto kopi KK.
  • Nomor telepon yang aktif.

Cara Daftar

Pendaftaran mudik gratis ini sudah dibuka mulai hari ini, Senin, 18 Maret 2024, dan hanya bisa dilakukan secara langsung dengan mendatangi lokasi berikut:

  • Lokasi: Terminal Cicaheum (Ruang tunggu lantai 2).
  • Tanggal: 18-31 Maret 2024.

Perlu diperhatikan bahwa pendaftaran bisa ditutup sewaktu-waktu apabila kuota terpenuhi. Untuk informasi lebih lanjut, para calon pendaftar bisa menghubungi nomor 0859-2297-1286.

Selain Pemkot, Pemkab Bandung turut memberikan fasilitas mudik gratis untuk masyarakat. Namun, untuk sementara ini, pendaftaran ditutup lantaran kuota sudah penuh.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Negosiasi Masih Berjalan, Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Link streaming selain yalla shoot
Selain Yalla Shoot, Link Streaming Portugal Vs Prancis Babak 8 Besar Euro 2024
Detik Menegangkan: Ayah Selamatkan Anaknya dari Perahu Tenggelam
Kapal Turis Sea Zaydan Selamatkan Ayah dan Tiga Anaknya dari Perahu Tenggelam
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksikan Jokowi, Backup Semua Data Nasional!
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?