Cap Gomeh Cerminkan Kekompakan Masyarakat Batam

batam cap
Masyarakat Batam, Kepulauan Riau semakin kompak, yang tercermin dalam puncak perayaan Cap Gomeh pada akhir pekan lalu.(web)

Bagikan

BATAM, TM.ID : Masyarakat Batam, Kepulauan Riau semakin kompak, yang tercermin dalam puncak perayaan Cap Gomeh pada akhir pekan lalu.

“Mudah-mudahan kegembiraan ini melengkapi hati kita, bahwa masyarakat Batam selalu kompak, terutama masyarakat Tinghoa,” kata Asisten Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Batam Yusfa Hendri di Batam, Senin (6/2/1023).

Ia menambahkan dengan dilaksanakannya perayaan Cap Go Meh tahun ini, menjadi bukti bahwa Kota Batam telah berhasil melewati pandemi COVID-19.

Menurut hal tersebut tidak lepas dari kerja sama seluruh masyarakat, terutama pihak Maha Vihara Duta Maitreya Kota Batam telah menjadi bagian dalam penanganan COVID-19 melalui pelaksanaan vaksinasi.

“Ini merupakan bukti ketangguhan Kota Batam. Karena kita bersama-sama sudah berhasil melewati dan keluar dari musibah wabah COVID-19. Maha Vihara Maitreya juga menjadi salah satu markas untuk melaksanakan vaksin COVID-19,” ujar Yusfa.

Lebih lanjut ia menyampaikan pada tahun 2021 ekonomi Kota Batam berhasil tumbuh mencapai 4,75 persen usai penanganan COVID-19 berhasil tertangani.

“Untuk hasil pertumbuhan ekonomi tahun 2022 akan segera rilis, dan kami optimis itu akan lebih tinggi lagi,” kata dia.

BACA JUGA: Vihara di Batam Sediakan 25 Ribu Makanan Vegetarian saat Imlek

Sebelumnya, Sebanyak 300 orang ikutserta dalam memeriahkan pentas kesenian perayaan Cap Go Meh di Maha Vihara Duta Maitreya Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Minggu malam.

“Peserta yang ikut memeriahkan ini terdiri dari anggota vihara, ada yang pekerja, mahasiswa, pelajar dari tingkat SMA sampai tingkat TK turut partisipasi dan juga orangtua,” kata Pengurus Maha Vihara Duta Maitreya Kota Batam Liyas Masri di Batam, Minggu.

Ia menjelaskan perayaan Cap Go Meh merupakan kegiatan tahunan yang terakhir dirayakan dalam masa Imlek.

“Kalau sudah lewat Cap Go Meh cenderung tidak ada perayaan lagi. Jadi melalui perayaan ini kita ingin mewujudkan setiap tahun ada semangat baru impian baru untuk membangun hidup yang lebih baik,” ujar Liyas.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Kiluan
Menikmati Panorama Pegunungan dan Laut di Pantai Kiluan Lampung
Umur Dian Sastro
Usia Dian Sastro Menginjak Kepala 4, Ini Film yang Pernah Ia Geluti
lelang mobil F1
Monterey Car Week Lelang Mobil F1 Legendaris, Senjata Terakhir Mclaren-Mercedes
Pendiri Apple
Mengenal WOZX Coin, Token Cryptocurrency Milik Pendiri Apple
yamaha Y-AMT
Yamaha Garap Perpindahan Gigi Cerdas Y-AMT, Mirip Teknologi Honda?
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas