Tips Bikin Stang Seher Motor Awet, Jauhi Kebiasaan Sepele Ini!

setang seher (3)
Ilustrasi (Tokopedia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Motor merupakan kendaraan yang banyak digunakan di Indonesia. Setiap pengguna motor tentu ingin memastikan bahwa kendaraannya berjalan lancar. Solusinya dengan perawatan ekstra, termasuk salah satunya stang piston atau stang seher.

Komponen ini termasuk dalam kategori komponen slow moving, yang berarti memiliki pergerakan yang lambat. Meskipun demikian, keberadaannya sangat penting dalam menjaga kinerja mesin motor. Dapat berfugsi dalam waktu yang lama, tetapi ada beberapa faktor yang dapat memperpendek masa pakainya.

Akibat Stang Seher Motor Cepat Rusak

setang seher (2)
Foto (Suzuki)

BACA JUGA: Tips Merawat Ring Piston, Umur Mesin Biar Panjang!

Seringkali, pemilik motor tidak menyadari bahwa kebiasaan sepele dapat menjadi penyebab utama kerusakan setang piston. Meskipun stang piston umumnya masih bisa digunakan kembali dan jarang mengalami kerusakan, beberapa kebiasaan dapat merugikan komponen ini.

Melansir berbagai sumber, berikut penyebab yang memperpendek usia stang seher:

1. Telat Mengganti Oli

Telat mengganti oli merupakan salah satu kebiasaan yang dapat merugikan stang piston. Oli berperan penting dalam melumasi berbagai komponen mesin, termasuk stang piston. Jika oli tidak diganti secara teratur, stang piston dapat mengalami keausan yang mengakibatkan kerusakan pada bagian-bagian tertentu.

2. Overheat

Overheat mesin juga dapat menjadi penyebab stang piston mengalami kerusakan. Suhu yang terlalu tinggi dapat menyebabkan perubahan struktural pada stang piston, mengakibatkan keausan yang signifikan. Penting bagi pemilik motor untuk memastikan mesin tetap dalam suhu operasional yang aman.

3. Akibat Komponen Lain

Terkadang, stang piston dapat mengalami kerusakan akibat beberapa faktor tertentu. Contohnya adalah kerusakan bearing bambu yang dapat menyebabkan bunyi tidak normal pada mesin. Selain itu, pen kruk as yang aus juga dapat menjadi penyebab serius kerusakan pada stang piston.

Untuk menjaga stang piston tetap dalam kondisi optimal, pemilik motor dapat mengambil beberapa langkah pencegahan. Adapun langkah perawatan Stang seher, antara lain:

  • Penggantian Oli Secara Teratur

Gantilah oli secara teratur sesuai dengan rekomendasi pabrikan. Oli yang bersih dan berkualitas akan membantu melumasi stang piston dengan baik, mencegah keausan yang tidak perlu.

  • Monitoring Suhu Mesin

Selalu perhatikan suhu mesin saat mengendarai motor. Pastikan mesin beroperasi dalam suhu yang aman dan hindari situasi overheat yang dapat merugikan stang piston.

  • Perawatan Rutin

Lakukan perawatan rutin pada mesin motor, termasuk pemeriksaan berkala terhadap stang piston. Deteksi dini potensi masalah dapat mencegah kerusakan lebih lanjut.

Jika stang piston mengalami kerusakan, biaya perbaikan dapat menjadi hal yang membebani pemilik motor. Proses perbaikan melibatkan penggantian hampir semua komponen di dalam mesin, yang tentu saja membutuhkan investasi finansial yang signifikan.

Stang seher motor memang termasuk dalam komponen slow moving, tetapi keberadaannya sangat penting. Kebiasaan sepele seperti telat mengganti oli dan overheat mesin dapat menjadi ancaman serius bagi komponen ini.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pilkada di baduy
Warga Baduy Minta Perpanjangan Waku Pencoblosan, Ada Acara Adat!
Prabowo KPK
Cek Fakta: Prabowo Tak Akan Bekukan KPK Jika Gagal Tangkap Koruptor dalam 100 Hari
Aksesoris Apple di Bandung
Mahal! Produk Aksesoris Apple di Pabrik Bandung Lebihin Kompetitor
kabag ops tembak kasat reskrim-7
Buntut Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok, Polri Tegaskan Soal SOP Senpi!
Mahalini Sakit
Mahalini Dilarikan ke Rumah Sakit, Rizky Febian Ungkap Kondisi Istri Tercinta
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

4

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024