Cara Bikin Tang Zhong Buat Milk Bun Thailand

milk bun Thailand-4
(Sajian Sedap)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Roti milk bun Thailand memang mirip dengan roti sobek biasa pada pandangan pertama. Namun, yang membedakan roti ini adalah teksturnya yang lembut serta keberadaan krim di dalamnya.

Bukan itu saja, bagian atas roti juga diberi taburan susu ketika sudah matang, menambah kenikmatan dan kelezatan roti ini.

Roti milk bun Thailand pertama kali viral setelah direkomendasikan oleh artis terkenal Nagita Slavina. Terutama, roti ini berasal dari Kafe After You di Bangkok, Thailand. Rekomendasi dari Nagita Slavina memicu minat masyarakat untuk mencicipi dan menikmati kelezatan roti ini, sehingga menjadi salah satu tren kuliner yang sedang booming.

Cara Membuat Tang Zhong

Salah satu bahan yang digunakan dalam pembuatan milk bun Thailand adalah Tang Zhong. Tang Zhong adalah metode yang digunakan untuk membuat roti lebih lembut dan empuk. Berikut adalah cara membuatnya:

Bahan-bahan:

  • 25 gram tepung roti (protein tinggi)
  • 100 gram air

Langkah-langkah:

  • Campur tepung roti dan air hingga rata, pastikan tidak ada gumpalan.
  • Panaskan campuran hingga mencapai suhu 149°F atau 65°C, sambil terus diaduk.

BACA JUGA: Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

Resep Milk Bun Thailand

Bahan-bahan:

  • 275 gram tepung roti (protein tinggi)
  • 4 gram ragi instan
  • 3 gram garam
  • 30 gram gula pasir
  • 1 sendok makan susu bubuk
  • 1 butir telur
  • 25 gram mentega tawar
  • 115 gram susu cair

Langkah-langkah:

  • Campur semua bahan adonan roti, termasuk Tang Zhong yang sudah dingin.
  • Uleni hingga adonan elastis dan kalis.
  • Diamkan hingga mengembang dua kali lipat.
  • Bentuk adonan menjadi roti sesuai selera.
  • Letakkan di loyang dan biarkan mengembang lagi.
  • Panggang dalam oven yang telah dipanaskan hingga matang dan berwarna keemasan.

BACA JUGA: Fakta After You Dessert Cafe yang Terkenal dengan Menu Milk Bun Thailand 

Metode Tang Zhong akan memberikan hasil roti yang lembut dan bertekstur. Selamat mencoba!

(Kaje/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dan Ashworth Manchester United
Dan Ashworth Ungkap 4 Pemain yang Bakal Dibeli Manchester United
Perceraian Ruben Onsu
Jelang Sidang Perceraian, Ruben Onsu Posting Foto bareng Sarwendah
kematian afif (1)
Ada Kejanggalan dalam Kematian Afif, LBH Padang Laporkan Kapolda Sumbar
Ibunda Muhammad Fardana
Respon Ibunda Muhammad Fardana Tuai Pujian Soal Putus hubungan Anaknya dengan Ayu Ting Ting
hasyim dipecat kpu
Hasyim Dipecat sebagai Ketua KPU, Intermezo pada Kasus 'Wanita Emas'
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore Kepulauan, Samada Solusinya
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!