Beras jadi Penyumbang Terbesar Inflasi di Aceh

Bagikan

ACEH,TM.ID: Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut, komoditas beras jadi penyumbang tertinggi tingkat inflasi di Provinsi Aceh selama Januari 2023.

Akibatnya, Aceh mengalami inflasi 0,68 persen dibanding bulan Desember 2022.

“Untuk inflasi bulanan (mont-to-mont/m-to-m) Aceh sebesar 0,68 persen, angka ini di atas angka inflasi nasional yang tercatat 0,34 persen,” kata Statistisi Ahli Madya BPS Aceh Andariati Afrida di Banda Aceh, Rabu (1/2/2023).

Ia menjelaskan, ada beberapa peristiwa selama Januari 2023 yang dinilai sangat mempengaruhi pada inflasi di Tanah Rencong itu, seperti penurunan harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi, intensitas hujan yang menyebabkan banjir di sejumlah wilayah Aceh, kenaikan harga beras sejak Desember 2022 serta kenaikan harga emas.

Andariati mengatakan, beberapa komoditas yang memberi andil inflasi m-to-m di Aceh pada Januari 2023 seperti beras sebesar 0,11 persen, ikan tuna dan emas/perhiasan masing-masing 0,06 persen dan minyak goreng sebesar 0,04 persen.

Sementara komoditas yang memiliki andil deflasi untuk Aceh pada Januari 2023 yaitu bensin sebesar 0,07 persen, jeruk 0,04 persen dan daging ayam sebesar 0,03 persen.

“Jika dilihat dari kelompok pengeluaran m-to-m, maka makanan, minuman dan tembakau terjadi inflasi 1,62 persen dengan andil 0,50 persen. Dan transportasi menurunkan tingkat inflasi Aceh, dengan inflasi minus 0,28 persen dengan andil minus 0,04 persen,” katanya.

BACA JUGA: Erick Thohir: BUMN Bakal Perkuat Industrialisasi Pangan

Andariati menjelaskan pengukuran inflasi Aceh diukur dari tiga kota di Aceh yaitu Banda Aceh, Lhokseumawe, dan Meulaboh (Aceh Barat). Untuk inflasi m-to-m untuk Banda Aceh 0,61 persen, Lhokseumawe sebesar 0,75 persen dan Meulaboh sebesar 0,76 persen.

Inflasi m-to-m tertinggi di Indonesia yaitu Gunung Sitoli dengan inflasi 1,87 persen.

“Penurunan harga beberapa jenis BBM menjadi penahan laju inflasi di Aceh pada Januari 2023, dimana kelompok energi memberikan andil negatif secara m-to-m. Jadi pola ini terjadi di tiga kota inflasi di Aceh baik Meulaboh, Lhokseumawe, dan Banda Aceh,” katanya.

Ia menambahkan hampir dari setiap kota inflasi di Aceh terdapat 3-4 komoditas dari 10 komoditas dengan andil inflasi m-to-m tertinggi dari kelompok makanan.

Seperti Banda Aceh, andil inflasi disebabkan oleh beras, cabai merah dan emas/perhiasan dengan andil 0,06 persen, Lhokseumawe juga beras menjadi andil inflasi tertinggi 0,18 persen dan Meulaboh beras sebesar 0,20 persen.

Sementara inflasi Aceh secara year-on-year, kata Andariati, pada Januari 2023 inflasi gabungan tiga kota tersebut sebesar 5,52 persen. Angka ini juga di atas inflasi nasional yaitu 5,28 persen.

“Jadi Aceh termasuk kota yang inflasinya di atas inflasi nasional,” katanya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Koalisi Pilkada Kabupaten Bandung 2024
2 Kubu Pilkada 2024 Kabupaten Bandung: Koalisi Bedas Vs Koalisi Alus Pisan!
Satoria Tower
Satoria Tower, Ikon Gedung Perkantoran Mewah di Surabaya
Hujan Lebat di Musim Kemarau
BMKG: Hujan Lebat di Musim Kemarau Terjadi Akibat La Nina
Los Angeles Clippers
NBA 2024-2025, Los Angeles Clippers Gaet Dua Mantan Center Philadelphia 76ers
MotoGP Jerman Bagnaia Gusur Jorge Martin
Dominasi Balapan MotoGP Jerman, Bagnaia Gusur Jorge Martin dari Puncak Klasemen
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim

5

Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'
Headline
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni kamp pengungsi Nuseirat
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni Kamp Pengungsi Nuseirat, Gaza Tengah
Ranjang Antiseks Olimpiade Paris 2024
Panitia Olimpiade Paris 2024 Siapkan Ranjang 'Antiseks' untuk Atlet
Cidera Pedri di Euro 2024
Imbas Cidera Pedri di Euro 2024, UEFA Harus Bayar Denda Rp132 Miliar
Pegi Setiawan Bebas
Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim