Logo TM HD

7 Fitur Rahasia Keamanan WhatsApp yang Perlu Kamu Ketahui

Fitur WhatsApp
Fitur keamanan di WhatsApp (foto: dok. pinterest)

Bagikan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:WhatsApp, sebagai aplikasi pesan instan terbesar di dunia, terus menghadirkan fitur canggih untuk meningkatkan pengalaman pengguna.

Sejak diakuisisi oleh Facebook pada tahun 2014, WhatsApp tidak hanya mengalami peningkatan pengguna yang signifikan tetapi juga menyajikan berbagai fitur keamanan yang tidak semua pengguna ketahui.

Mengutip dari berbagai sumber artikel ini, akan mengungkap fitur rahasia keamanan WhatsApp yang perlu ketahui untuk melindungi privasi dan menjadikan pengalaman pesan instanmu lebih aman.

1. Pesan Sementara untuk Melindungi Privasi

Pesan sementara adalah fitur yang sering terlupakan di WhatsApp. Untuk meningkatkan privasi, aktifkan fitur ini di pengaturan privasi.

Dapat mengatur pesan otomatis terhapus dalam rentang 24 jam, 7 hari, atau 90 hari setelah pengiriman, menjaga percakapan rahasia meskipun smartphone hilang.

2. Bisukan Penelepon Tidak Dikenal

Tak ada yang lebih mengganggu daripada panggilan dari nomor tidak terkenali di WhatsApp. Untuk mengatasi hal ini, aktifkan “Bisukan Penelepon Tidak Dikenal” di pengaturan privasi. Dengan fitur ini, tidak akan terganggu oleh panggilan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

3. Mengatur Privasi Foto Profil

Visibilitas foto profilmu dapat teratur sesuai keinginan. Mulai dari semua orang, hanya orang-orang di kontak, hingga tidak ada satu orang pun yang dapat melihatnya. Atur setelan ini di bagian privasi untuk menjaga kontrol atas informasi pribadimu.

4. Kunci Whatsapp dengan Sidik Jari

Selain kunci layar smartphone, WhatsApp menyediakan fitur kunci dengan sidik jari atau Face ID. Keamanan privasimu menjadi dua kali lipat dengan fitur ini, mencegah akses tidak sah meskipun layar smartphone belum terkunci. Aktifkan fitur ini melalui pengaturan privasi.

5. Dua Akun Sekaligus dalam Satu Perangkat

Fitur baru yang revolusioner! Mulai Oktober lalu, pengguna dapat log in dengan dua nomor berbeda secara bersamaan tanpa perlu melakukan cloning aplikasi.

Cukup buka pengaturan akun dan pilih “Tambah nomor” untuk mengaktifkan fitur ini.

BACA JUGA : Pengguna Bisa Menyembunyikan Alamat IP WhatsApp dengan Cara Berikut!

6. Mengunci Chat Agar Tidak Terlihat Orang Usil

Selain mengunci aplikasi, WhatsApp juga memungkinkan pengguna mengunci chat tertentu agar percakapan lebih terjamin privasinya.

Cukup aktifkan fitur ini di kontak chat yang inginkan, masukkan kunci sidik jari atau Face ID, dan chatmu akan menjadi zona aman.

7. Notifikasi Kustom untuk Setiap Kontak

Dengan notifikasi kustom, dapat mengidentifikasi pengirim pesan hanya dengan nada notifikasi. Pilih kontak yang ingin notifikasinya teratur, buka “Notifikasi kustom,” dan atur nada notifikasi sesuai preferensimu. Ini memudahkanmu untuk mengenali siapa yang mengirim pesan hanya dari suara notifikasi.

 

(Hafidah/Usk)

Berita Terkait
Berita Terkini
Dirjen Pajak
Dirjen Pajak Tunjuk 163 Pelaku Usaha Pemungut PPN PMSE
Sesi Gim Internal
Pelatih Persib Bojan Hodak Kantongi Kekuatan Pemain Persik Kediri
Jabar Metigasi Bencana
Masuki Musim Penghujan Ekstrem, Jabar Mitigasi Bencana Bersama Pakar dan Peneliti
IMG_20231208_145410
Resmi, Prawira Harum Bandung Umumkan Dua Roster Anyarnya
Cadangan Mineral Tambang Freeport
ESDM: Cadangan Mineral Tambang Freeport Bisa Bertahan 100 Tahun
Sidang Kasus Video Syur Rebecca Klopper
Pelaku Jual Video Syur Rebecca Klopper Seharga 225 Ribu Rupiah
motor listrik Yadea
Perubahan Kebijakan Subsidi dan Daftar Pilihan Termurah Motor Listrik
kevin mendoza bobotoh
"Usir" Daisuke Sato dari Persib Bandung, Ini Kata Kevin Mendoza
Lowongan magang KAI Services
Lowongan Magang KAI Services Khusus SMA/SMK, Yuk Daftar!
Yayu Unru Profil
Profil, Karier, dan Penghargaan Yayu Unru Selama Hidupnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Chord Gitar Lagu Dumes-Denny Caknan

3

Tingkatkan Kemampuan, UHS Bandung Gelar Pelatihan Broadcasting

4

Motor listrik Yadea VF F200 Rancangan Porsche Miliki Torsi Mengesankan

5

Makna dan Lirik Lagu ANAK LANANG, Terbaru dari Ndarboy Genk
Headline
Cadangan Mineral Tambang Freeport
ESDM: Cadangan Mineral Tambang Freeport Bisa Bertahan 100 Tahun
Animate Anyone
Inovasi Kecerdasan Buatan: Bisa Ubah Foto Menjadi Video Bergerak
Sam_Altman_TechCrunch_SF_2019_Day_2_Oct_3_(cropped)
Sam Altman Terpilih Sebagai "CEO of The Year 2023" Versi Majalah Time
Dewas KPK Putuskan Gelar Etik
Ada Dugaan Pelanggaran, Dewas KPK Putuskan Gelar Sidang Etik Firli Bahuri
KPK Tetapkan Wamenkumham Eddy Hariariej jadi Tersangka
Resmi, KPK Tetapkan Wamenkumham Eddy Hiariej Jadi Tersangka
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Naik
IDI: Satu Pasien Meninggal, Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Naik