6 Wisata Gratis di Jakarta, Nyaman Buat Liburan Iduladha

Wisata Iduladha
Wisata Iduladha. (dok. gmaps)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hari Raya Iduladha hanya tinggal menghitung hari. Jadi, siapkan list wisata yang cocok untuk dijadikan sebagai liburan Iduladha bersama keluarga.

Artikel ini, akan memberikan Anda rekomendasi mengenai wisata gratis di Jakarta yang dapat Anda coba untuk liburan lebaran Anda.

Wisata Gratis di Jakarta

Berikut merupakan 6 rekomendasi tempat wisata gratis di Jakarta untu Anda.

1. Aloha PIK

Aloha Pantai Indah Kapuk (PIK) adalah salah satu destinasi wisata gratis di Jakarta Utara. Dengan konsep Hawaii, tempat ini menawarkan keindahan pantai, taman bermain, restoran, dan area hijau yang luas untuk bersantai.

Aloha PIK sering mengadakan acara dan festival menarik seperti bazar kuliner, konser musik, dan pameran seni, menjadikannya tempat yang selalu trendi dan menawarkan pengalaman berbeda setiap kali berkunjung.

2. Kota Tua

Kota Tua Jakarta, juga populer sebagai Old Batavia, adalah destinasi wisata gratis yang terkenal di Jakarta Barat.

Kawasan ini menampilkan deretan bangunan kolonial Belanda yang masih terjaga keasliannya.

Pengunjung dapat menemukan berbagai museum menarik seperti Museum Fatahillah, Museum Wayang, dan Museum Bank Indonesia.

Selain itu, alun-alun Kota Tua sering menjadi tempat berkumpulnya seniman jalanan, pedagang kaki lima, dan wisatawan yang menikmati suasana klasik dari arsitektur masa lampau.

3. Taman Ismail Marzuki

Setelah direvitalisasi, Taman Ismail Marzuki (TIM) terlihat lebih modern dan menawarkan berbagai fasilitas termasuk teater, galeri seni, bioskop, dan perpustakaan.

Tempat ini menjadi pusat kegiatan seni dan budaya di Jakarta. Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai pertunjukan teater, konser musik, pameran seni rupa, dan pemutaran film.

4. Tebet Eco Park

Tebet Eco Park, terletak di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, adalah destinasi wisata hijau gratis yang menawarkan suasana alam asri di tengah kota.

Taman ini telah mengalami revitalisasi besar-besaran dan kini menjadi salah satu taman kota yang paling populer di Jakarta.
Dengan berbagai fasilitas rekreasi dan area bermain anak, Tebet Eco Park adalah tempat yang cocok untuk bersantai dan menikmati alam.

5. Taman Suropati

Terletak di Menteng, Jakarta Pusat, Taman Suropati adalah taman kota yang indah dan tenang.

Tempat ini sering digunakan untuk berbagai kegiatan komunitas seperti yoga, jogging, dan konser musik kecil.

Taman Suropati menawarkan suasana hijau yang menyegarkan di tengah hiruk-pikuk kota.

6. Monumen Nasional (Monas)

Monumen Nasional atau Monas adalah ikon Jakarta yang wajib dikunjungi. Area sekitar Monas adalah tempat yang luas dan hijau, cocok untuk piknik atau sekadar berjalan-jalan.

BACA JUGA: The Lost World Wisata Asik untuk Liburan Iduladha 2024

Meskipun masuk ke dalam monumen memerlukan tiket, area luarnya bisa dinikmati secara gratis.

Nikmati hari raya Iduladha Anda dengan wisata gratis yang tersedia di Jakarta tersebut. Dengan mendatangi salah satu wisata yang direkomendasikan, Anda dapat melakukan kegiatan seru di hari raya Iduladha, tanpa menguras kantong.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Imbas Pemanasan Global, BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Ulama
Jelang PSU Tasikmalaya, Tim Advokasi Bela Ulama Tunda Laporan AM
Sarmuchi Festival 2025 - Wali Kota Cimahi Ngatiyana
Meriahnya Sarmuchi Festival 2025 di Kota Cimahi
Penggelapan MBG
Yayasan MBG Dilaporkan Mitra Dapur Kalibata ke Polisi Atas Dugaan Penggelapan
Kabupaten Kuningan bebas BAB Sembarangan
Kuningan Menuju Status ODF 100 Persen, 10 Desa Jadi Percontohan Bebas BAB Sembarangan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib
Headline
Job Fair Kuningan 2025
Pemkab Kuningan Gelar Job Fair 2025, Sediakan 13.358 Lowongan Kerja
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.