6 Mobil Patwal Polisi Gagah, dari Jenis Sedan sampai Double Cabin

mobil patwal polisi (2)
(Dok. Tribatanews)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Mobil patroli dan pengawalan (patwal) polisi Indonesia terdiri dari banyak merek dan model. Kebanyakan berbentuk sedan, tapi ada pula SUV dan double cabin. Bahkan memasuki era elektrifikasi, tidak ketinggalan sudah mulai menggunakan mobil listrik.

Dari warnanya, mobil polisi diketahui ada tiga warna, yaitu cokelat, putih, dan hitam. Khusus mobil polisi warna cokelat, banyak digunakan sebagai kendaraan operasional baik di Polres, Polsek, dan lain-lain. Sementara untuk mobil polisi warna putih, dipergunakan sebagai patroli jalan raya (PJR). Mobil PJR inilah yang juga sering melakukan pengawalan penting, dari presiden, menteri, hingga tamu negara. Kemudian, untuk mobil polisi warna hitam atau abu-abu gelap, digunakan oleh Brimob.

6 Mobil Patwal Gagah Polisi Indonesia

(SBsticker)

BACA JUGA: Daftar Mobil Patwal Polisi Indonesia, Nomor 5 Paling Gahar

Bicara model sedan mobil patwal Indonesia, sangatlah bervariasi, ada Mitsubishi Lancer Ex dan Galant V6 yang cukup legendaris, hingga Mazda 6. Terbaru, ada BMW 330e M Sport.

Ingin mengetahui lebih lengkap mobil – mobil polisi Indonesia yang digunkanan untuk patroli hingga saat ini? Melansir beberapa sumber, berikut mobil-mobil patwal polisi Indonesia yang gagah saat menjalani tugasnya:

1. Mitsubishi Lancer Ex

Mobil Mitsubishi Lancer Ex telah lama menjadi salah satu andalan mobil patwal polisi. Dikenal dengan performa tangguhnya, Mitsubishi Lancer Ex sering dipilih untuk berpatroli di jalan tol. Mesin 4B11T 4 Silinder dengan kapasitas 2000cc dan teknologi MIVEC memberikan tenaga yang cukup untuk mengejar pelanggar hukum.

2. Hyundai Kona Electric

Sebagai langkah menuju mobilitas yang lebih ramah lingkungan, kepolisian Jawa Barat telah menggunakan Hyundai Kona Electric sebagai kendaraan patroli dan pengawalan. Dibekali dengan motor listrik sinkron bermagnet permanen dan baterai lithium ion, Hyundai Kona Electric menawarkan efisiensi tinggi dan jarak tempuh yang cukup untuk tugas-tugas operasional.

3. Mitsubishi Galant V6

Mitsubishi Galant V6 telah menjadi legenda dalam dunia kepolisian Indonesia sejak era tahun 1996. Dikenal dengan performa handalnya, Galant V6 masih dipercaya sebagai salah satu mobil patroli PJR terbaik, terutama di kawasan Jakarta.

4. Mazda 6

Mazda 6 hadir dengan desain sporty dan performa yang mumpuni, menjadikannya salah satu pilihan favorit dalam armada mobil polisi Indonesia. Sering digunakan dalam misi pengawalan dan patroli, Mazda 6 juga memiliki popularitas yang cukup tinggi di kalangan masyarakat.

Ford Focus, meskipun usianya sudah cukup tua, masih dipilih oleh kepolisian untuk tugas-tugas pengamanan objek vital. Dibekali dengan berbagai fitur unggulan, Ford Focus tetap menjadi pilihan yang handal dalam berbagai situasi.

5. BMW 330e Hybrid

BMW 330e Hybrid menandai langkah maju kepolisian dalam mengadopsi teknologi ramah lingkungan. Dengan atribut lengkap dan performa yang tangguh, BMW 330e Hybrid telah digunakan dalam berbagai kegiatan penting, termasuk pengawalan acara internasional.

6. Ford Ranger

Ford Ranger merupakan pilihan untuk mobil polisi dengan gaya double cabin. Sering digunakan untuk mengangkut barang-barang atau personel, Ford Ranger menjadi salah satu pilihan yang handal sebagai mobil patwal polisi.

Dengan beragam merek dan model yang tersedia, armada mobil polisi Indonesia terus mengalami perkembangan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di jalanan.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya