5 Alasan Honda CR-V Banyak Peminatnya

Sudah tahu kenapa Honda CR-V banyak pemintanya
Ilustrasi - Honda CR-V. (Istimewa)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Inilah lima alasan Honda CR-V banyak pemintanya. Yuk simak penjelasannya dalam artikel ini.

Sejak perilisannya hingga kini Honda CR-V telah mendapatkan penyegaran lewat perubahan di eksterior dan interiornya, serta memiliki ragam fitur canggih yang semakin memudahkan pengendara dan penumpangnya.

Lantas apa saja yang menjadi keunggulannya sehingga banyak yang meminati Honda CR-V ini?

1. Kemudahan Membuka Bagasi

Dengan fitur New Hand-Free Access Power Tailgate, Anda dapat membuka dan menutup pintu bagasi hanya dengan ayunan kaki, sehingga semakin memudahkan saat Anda perlu memasukan atau mengeluarkan banyak barang-barang tanpa memerlukan sentuhan tangan.

2. Remote Engine start

Kini, New Honda CR-V telah memiliki New Remote Engine Start yang dapat menghidupkan mesin kendaraan dan AC secara otomatis dari kejauhan sebelum memasuki kendaraan, sehingga kabin langsung terasa sejuk sesaat setelah Anda memasuki mobil.

3. Pintu Terkunci Otomatis

Takut lupa mengunci pintu mobil? Dengan fitur New Walk Away Auto Lock, Anda tidak perlu khawatir karena pintu mobil akan terkunci secara otomatis ketika Anda berjalan meninggalkan kendaraan sejauh minimal 1,5 meter.

Baca Juga : Mengenal Honda CR-V dari Generasi ke Generasi!

4. Hemat Bahan Bakar

Memiliki mesin 1.5 liter Turbo with Earth Dreams Technology, New Honda CR-V menghasilkan tenaga maksimal 190 PS @ 5.600 rpm dan torsi 240 Nm @ 2.000 – 5.000 rpm.

Berbekal CVT Earth Dreams Technology, Drive by Wire, serta serangkaian fitur yang mendukung efisiensi bahan bakar seperti ECO AssistTM dan ECON Mode, mobil ini dapat menghasilkan performa yang bertenaga namun tetap hemat bahan bakar.

5. Semakin Aman dengan Honda Sensing

New Honda CR-V memiliki fitur keselamatan terkini Honda SENSING, yang bekerja dengan memberikan peringatan hingga mengambil tindakan secara otomatis untuk mengurangi resiko terjadinya kecelakaan.

Teknologi Honda SENSING tersebut meliputi CMBS yang dapat mengurangi kecepatan kendaraan saat mendeteksi potensi terjadinya benturan.

LKAS yang dapat menjaga kendaraan tetap berada di jalurnya, RDM yang dapat mengkoreksi setir untuk kembali ke jalur yang benar.

Terakhir ACC with LSF yang membantu menjaga jarak aman secara otomatis dengan kendaraan di depan Anda.

 

(Aziz)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat