3 Pemain Persib Diragukan Tampil di Laga Uji Tanding Versus Dewa United

Persib bandung
Persib Bandung (Foto: Persib)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kabar kurang baik datang dari Persib Bandung jelang laga uji tanding versus Dewa United di Training Centre Dewa United, Kab. Bogor pada Sanin (22/1/2024). Setidaknya ada 3 pemain yang masih diragukan tampil karena sejumlah alasan.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh salah seorang tim kesehatan Persib Bandung, M. Rafi Ghani.

Ia menyebut, 3 pemain tersebut ialah Febri Hariyadi, Abdul Aziz, dan Sheva Sanggasi.

Rafi menerangkan, Abdul Aziz dan Febri Hariyadi sebenarnya hanya mengalami masalah yang cukup ringan. Ia mengatakan Aziz sempat mengalami keluhan pada kaki dalam sesi latihan.

Sedangkan, Febri sempat mengalami pegal-pegal usai jalani program latihan sebelumnya. Namun setelah dilihat dari masalahnya, Febri terus menunjukan progres dan kembali berlatih sejak kemarin.

“Kaki Aziz hanya terinjak sehingga mengalami pembengkakan, sedangkan Febri hanya pegal-pegal yang umum terjadi ketika pemain menjalani aktivitas latihan fisik seperti yang terjadi sepekan belakangan,” kata Rafi pada Minggu (21/1/2023).

Namun, kepastian keterlibatan kedua pemainnya di laga versus Dewa United itu masih belum bisa ditentukan. Pasalnya, kata Rafi, keputusan tersebut berada sepenuhnya di tangan pelatih kepala Bojan Hodak.

“Apa yang terjadi terhadap Aziz dan Febri bukan cedera atau sakit yang serius, tapi jika apakah keduanya akan dibawa ke pertandingan melawan Dewa United, keputusan itu ada di tangan pelatih,” sambungnya.

BACA JUGA: Komentar Kevin Ray Mendoza Terkait Jeda Kompetisi

Hanya Sheva yang dipastikan tak masuk di antara rombongan. Kiper muda asal Manado itu tengah sakit dan menjalani pengobatan di tempat tinggalnya.

“Sheva sakit demam dan saya sarankan pemain yang bersangkutan untuk tinggal di Bandung dan menjalani pengobatan hingga benar-benar pulih,” tutup Rafi.

(RF/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
TikTok gift
Ini Harga Gift Paus di TikTok dan Cara Menggunakan Fiturnya
Puncak
Destinasi Wisata Instagramable di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final

5

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final