262 Aparat Gabungan Amankan Peringatan Wafatnya Isa Almasih di Bogor

Penulis: Budi

personel
(web)

Bagikan

BOGOR,TM.ID : Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengungkapkan, sebanyak 262 personel aparat gabungan yang terdiri dari Polresta Bogor Kota, Polda Jawa Barat, TNI dan Satpol PP setempat akan dikerahkan untuk menjaga keamanan peringatan wafatnya Isa Almasih pada Jumat Agung (7/4/2023).

Menurut Bismo, peringatan Jumat Agung yang bersamaan dengan Ramadhan 2023 itu dilakukan pengamanan untuk memberikan rasa nyaman dan aman bagi masyarakat yang merayakannya.

“Mari sama-sama kita jaga kerukunan, kondusifitas, keamanan, kekhidmatan, dan toleransi umat beragama, saling menghormati, saling menghargai,” katanya.

Kombes Bismo menyebutkan dari personel kepolisian sebanyak 187 orang, TNI 25 orang dan Satpol PP sebanyak 50 orang.

Di Kota Bogor hingga tahun 2022 terdata sebanyak 80 gereja. Pada peringatan dan perayaan hari keagamaan elemen masyarakat saling membantu menjaga kondusifitas.

Selain itu, Satlantas Polresta Bogor Kota Barat juga menyiagakan 87 personel lalu lintas saat libur panjang yang bertepatan dengan Jumat Agung peringatan wafatnya Isa Almasih dan Paskah 2023.

Menurut Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria, dalam mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat peringatan Jumat Agung dan libur panjang, pada Jumat (7/4/2023) hingga Minggu (9/7/2023), sebanyak 87 personel lantas akan bersiaga di lima titik pusat wisata dan tiga pintu masuk serta keluar tol di wilayahnya.

BACA JUGA: Polisi Tangkap Enam Pelaku Rudapaksa di Sukabumi

Ia menyebutkan personil akan bersiaga di Pintu Kebun Raya Bogor, Jalur Kuliner Pajajaran, Wisata Kuntum wilayah Tajur, BNR, wisata Junggle Land dan akses keluar masuk tol.

Sementara, kata Galih, untuk rekayasa lalu lintas pada kondisi lalu lintas lancar, seluruh personel melakukan penjagaan dan pengaturan (gatur) kelancaran laju kendaraan.

Pada kondisi padat di seputaran sistem satu arah (SSA) maka petugas lalu lintas akan mulai mengalihkan pintu keluar tol Bogor dibelokkan ke kiri arah Masjid Raya, sehingga mengurangi kepadatan di Otista – Juanda – Sempur.

Selanjutnya, jika kondisi kepadatan lalu lintas kendaraan yang berlebih, maka Satlantas akan mengalihkan jalur yang masuk ke Kota Bogor melalui Tol Bogor ke Pintu tol Borr atau Pintu Tol Bogor Selatan.

Peningkatan arus lalu lintas diprediksi terjadi mulai hari Jumat hingga Sabtu, sementara hari Minggu penurunan jumlah kendaraan masuk dan peningkatan jumlah kendaraan keluar.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perubahan-logo-Google-yang-lama-vs-logo-baru-554695605
Google Ganti Ikon ‘G’ Setelah 10 Tahun, Strategi Branding Baru di Era AI?
oppo-enco-clip-4
OPPO Rilis Enco Clip, TWS Open-Ear Stylish dengan Baterai Tahan 42 Jam
Tradisi Apitan
Jelang Idul Adha Warga Jawa Tengah Lakukan Tradisi Apitan
Kopdes Merah Putih
CEK FAKTA: Link Lowongan Kerja Koperasi Desa Merah Putih
Bawa Alat Karaoke ke Rumah Sakit
Viral! Keluarga Pasien Bawa Alat Karaoke ke Rumah Sakit Bikin Warganet Gaduh
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kata-kata Broadcast Promosi Hewan Kurban, Paling Efektif!
Headline
Gapura Panca Waluya
Dedi Mulyadi Santai Tanggapi Walk Out PDIP di Sidang Paripurna
Manchester City
Link Live Streaming Crystal Palace vs Manchester City Final FA Cup 2024/25 Selain Yalla Shoot
Mobile Legends
Mobile Legends Resmi Masuk Ekstrakurikuler Sekolah di Surabaya
UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.