Viral Tanda Tangan Mirip Angin Topan, Dukcapil Bereaksi

Angin Topan
(web)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Sebuah foto menjadi viral di media sosial, memperlihatkan tanda tangan unik berbentuk angin topan di Kartu Tanda Penduduk (KTP) seseorang.

Pada foto di sampingnya, hasil tanda tangan pada selembar kertas begitu tak berbeda mirip seperti yang ada di KTP.

Sebelumnya, tanda tangan angin topan yang terbilang nyeleneh itu banyak ditemukan di Indonesia. Tanda tangan seperti itu dibubuhkan pada dokumen resmi, seperti KTP.

BACA JUGA: Viral Pulau Poto Kepri Dipatok China, Dijual ke Asing?

Soal tanda tangan tak lazim ini, Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil), Teguh Setyabudi mengatakan, hingga saat ini di Indonesia belum mempunyai regulasi mengenai tanda tangan.

“Secara khusus, belum ada regulasi berkaitan tanda tangan harus seperti apa,” kata Teguh dikutip, pada Senin (8/5/2023).

Adapun yang diatur, kata Teguh, adalah nama diri sendiri sudah tercantum dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 73 tahun 2022.

Dalam aturan itu disebutkan, warga Indonesia wajib memiliki nama yang mudah dibaca, tidak bermakna negatif, tidak multitafsir, jumlah huruf paling banyak 60 huruf termasuk spasi, dan jumlah kata paling sedikit dua kata.

Lebih lanjut, kata Teguh, tanda tangan dan nama berkonsekuensi pada penetapan berbagai dokumen penting.

“Akan berkonsekuensi terhadap layanan publik yang sudah bersangkutan lakukan, misalnya di dalam buku bank, ijazah, paspor, dan lain-lain. Itu harus disesuaikan (disamakan),” tandas Teguh

BACA JUGA: Viral! Isu Perusahaan di Cikarang Sodorkan Syarat Sesat untuk Perpanjang Kontrak

(Saepul/Dist)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pilkada serentak 2024
PKB Serahkan Sejumlah Nama Politikus yang Akan Maju Pilkada Serentak 2024
Fitur Efek Depth
Cara Aktifkan Fitur Efek Depth pada Lock Screen di Ponsel Xiaomi
Pembuatan Patung GWK-2
Makna dan Filosofi Pembuatan Patung GWK!
Kolombia 1-1 Brasil Copa America 2024
Ditahan Imbang Kolombia 1-1 Brasil Bertemu Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah, Selain TPPAS Legok Nangka
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie