Venue Playoff MPL ID S14 Diumumkan: Bandung Tuan Rumah!

MPL ID S14
Foto: ggwp.id

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Venue playoff MPL ID S14 telah diumumkan jauh sebelum kompetisi bergulir, yang membawa kegembiraan dan antusiasme baru bagi para penggemar, terutama yang berdomisili di Bandung.

Momen yang ditunggu-tunggu oleh fans Mobile Legends akhirnya tiba. Dalam beberapa musim terakhir, Jakarta selalu menjadi tempat untuk playoff MPL ID.

Bahkan, rumor yang sempat beredar mengenai playoff MPL ID S13 di luar kota pun tidak terwujud. Namun, kepastian tentang venue  MPL ID S14 diungkap langsung pada saat jelang grand final MPL ID S13 antara Fnatic ONIC dan EVOS Glory.

Venue Playoff MPL ID S14 Adalah Bandung!

Bandung dipastikan akan menjadi tuan rumah playoff MPL ID S14. Ini akan menjadi pertama kalinya MPL diadakan di kota kembang tersebut, membawa suasana baru dan euforia yang segar untuk season 14 nanti.

Sebenarnya, MPL ID memang punya kebiasaan memainkan playoff di luar kota, meski tidak rutin. Pertama kali MPL ID diadakan di luar kota adalah pada playoff season 2, dengan Surabaya sebagai venue pertamanya. Butuh waktu hingga season 8 untuk kembali mengadakan playoff di luar kota.

Season 8 diadakan di Bali, namun karena pandemi Covid-19, acara tersebut digelar tanpa penonton, hanya dihadiri oleh para pelaku MPL ID. Setelah enam season berselang, MPL ID akhirnya kembali mengadakan playoff di luar kota.

BACA JUGA:Land of Fun: Serunya Acara Playoff MPL ID S13 di Velodrome Jakarta

Antusiasme Masyarakat Bandung untuk Playoff MPL ID S14

Bisa dibayangkan bagaimana animo masyarakat Bandung untuk playoff MPL ID S14. Pastinya akan berbeda dari musim-musim sebelumnya. Apalagi, MPL ID selalu punya cara untuk membuat acara yang luar biasa spesial dan menarik dengan tema-tema yang unik.

Namun, untuk regular season, pertandingan tetap akan diadakan di MPL Arena. Kita tunggu seperti apa pagelaran di venue playoff MPL ID S14 nanti.

Pastinya, ini akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi para penggemar Mobile Legends di Bandung dan sekitarnya.

 

(Mahendra/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
APK Paslon Cabup Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
APK Paslon Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
Samsat Soreang Hadirkan Pelayanan Prioritas
Samsat Soreang Hadirkan Pelayanan Prioritas
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot
Pelatnas Angkat Besi, PABSI Terapkan Disiplin Ketat
Pelatnas Angkat Besi, PABSI Terapkan Disiplin Ketat
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu
Inter Milan
Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal Meski Ditahan Imbang Bayern Munchen 2-2
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 17 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.