Tips Mundur Mobil Matic yang Benar, Pemula Harus Tahu!

mobil matic mundur
Ilustrasi (Auto 2000)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mengalami kesulitan saat memundurkan mobil matic? Bagi banyak pengemudi, terutama pemula yang menggunakan mobil matic, proses mundur sering menjadi momen yang menantang. Menguasai cara mundur mobil matic bukan hanya penting untuk meningkatkan kepercayaan diri, tetapi juga untuk mencegah potensi kerusakan pada kendaraan.

Menggunakan kendaraan roda empat bertransmisi otomatis, menjadi pilihan utama banyak orang karena kepraktisan pengoperasiannya, ketimbang transmisi manual.

Tips Mundur Mobil Matic yang Benar

Ilustrasi (Auto 2000)

BACA JUGA: Tips Aman Bagi Pemilik Motor Listrik saat Musim Hujan, Catat!

Bagi anda pemula, ketahuilah dan pahami memundurkan mobil matic dengan cara benar. Melansir Auto 2000, berikut tips mundur mobil matic:

1. Pindahkan Tuas Persneling ke Posisi Mundur 

Pastikan tuas persneling mobil berada pada posisi mundur (R) untuk menandakanposisi siap memundurkan mobil. Perhatikan indikator pada panel instrumen untuk memastikan persneling berada pada posisi yang diinginkan sebelum melanjutkan.

Beberapa model, seperti Toyota Vios, dilengkapi dengan fitur keamanan tambahan, seperti rear parking camera. Fitur ini memberikan pandangan belakang kendaraan secara langsung pada layar di kabin saat tuas persneling berada pada posisi mundur.

2. Gunakan Kaki Kanan untuk Menginjak Rem

Setelah tuas persneling berada pada posisi mundur, gunakan kaki kanan untuk menginjak rem secara perlahan. Ini penting untuk menghindari pergerakan mendadak dan memungkinkan kontrol yang lebih baik. Pastikan rem tangan juga sudah dilepas sehingga mobil dapat bergerak dengan bebas.

3. Lepaskan Rem dan Atur Kecepatan dengan Pedal Gas

Setelah menginjak pedal gas, lepaskan rem perlahan. Proses ini mencegah loncatan atau pergerakan mendadak. Lepaskan tekanan pada rem secara perlahan agar mobil dapat bergerak mundur dengan aman. Jika diperlukan tenaga lebih, injak pedal gas secara perlahan.

4. Gunakan Kaca Spion untuk Memantau Sekitar Mobil

Selalu perhatikan lingkungan sekitar menggunakan kaca spion saat memundurkan mobil. Pantau baik spion dalam maupun luar untuk mendeteksi rintangan atau kendaraan lain di sekitar. Ini membantu mencegah kemungkinan tabrakan atau kontak dengan objek yang tidak terlihat dari posisi duduk pengemudi.

Kesalahan Umum

Ketika memundurkan mobil matic,  menghindari beberapa kesalahan umum agar proses berjalan lancar:

1. Terlalu Cepat atau Terlalu Lambat Menginjak Pedal Gas

Kesalahan ini sering terjadi saat pengendara tidak dapat mengatur kecepatan dengan tepat saat memindahkan kaki dari rem ke pedal gas. Fokus pada tekanan dan kecepatan yang tepat untuk pergerakan yang halus.

2. Tidak Memantau Lingkungan dengan Kaca Spion

Pemantauan lingkungan sekitar menggunakan kaca spion sangat penting. Kaca spion memberikan visibilitas tambahan terhadap rintangan, pejalan kaki, atau kendaraan lain di sekitar Anda, mengurangi risiko kecelakaan.

3. Mengandalkan Sensor Parkir atau Kamera Belakang 

Meskipun fitur sensor parkir dan kamera belakang membantu, jangan bergantung sepenuhnya pada teknologi ini. Periksa langsung keadaan di sekitar untuk menangkap detail yang mungkin tidak terdeteksi oleh sensor atau kamera.

Mempelajari cara mundur mobil matic adalah keterampilan dasar yang sangat penting, terutama bagi pengemudi baru. Dengan memahami teknik yang benar, anda dapat menghindari kesalahan umum dan memastikan proses memundurkan mobil berjalan lancar. Berlatihlah secara konsisten untuk meningkatkan keterampilan mengemudi dan meraih kepercayaan diri penuh.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.