Tips Menghadapi Strawberry Generation, Beri Apresiasi

Strawberry Generation
(Heatline)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Siapa yang tidak mengenal buah strawberry? Buah manis dan lembut ini muncul di Eropa pada abad ke-13. Meski rasanya lezat, kulit tipisnya membuatnya mudah busuk. Begitulah analogi yang menggambarkan Strawberry Generation, generasi yang lahir dari orangtua lebih mapan dengan ciri khas manja, arogan, dan sulit menerima kritik.

Strawberry Generation adalah potret anak-anak yang tumbuh di tengah kemapanan orangtua. Mereka cenderung ingin hasil instan, kurang tahan banting, dan sulit menerima kritik. Namun, di balik kelemahan itu, generasi ini memiliki kelebihan, seperti kemampuan teknologi yang lebih baik, ide inovatif, dan kemampuan belajar yang cepat.

1. Penanaman Mindset

Tanamkan growth mindset, yaitu keyakinan bahwa kecerdasan dapat berkembang melalui pembelajaran dan pengalaman. Berbeda dengan fixed mindset yang terkungkung dalam pemikiran sendiri, growth mindset membentuk manusia berkepribadian kuat dan berani menghadapi tantangan.

2. Life Long Learner

Jadi pembelajar sepanjang hayat adalah proses mencari dan mengumpulkan pengetahuan dari berbagai sumber, bukan hanya dari pendidikan formal. Ajak anak didik menjelajahi dunia di luar kelas untuk pengalaman dan pengetahuan baru.

3. Kemampuan Self Control

Self control atau kemampuan mengatur emosi adalah keterampilan vital. Pendidikan self control sejak dini melalui pembiasaan dan pembelajaran dapat membimbing peserta didik menghadapi berbagai fase kehidupan.

BACA JUGA: Ciri-Ciri Strawberry Generation, Rentan Dialami Anak Muda!

4. Pemberian Tantangan

Pendidik tidak hanya sebagai penyampai pengetahuan. Memberikan tantangan kepada peserta didik melatih mereka berpikir dan mengambil keputusan sendiri. Tantangan dapat berupa tugas proyek mandiri atau berkelompok.

5. Apresiasi

Pemberian apresiasi, seperti pujian atau kritik yang membangun, memainkan peran penting dalam membangun mental peserta didik. Ini menandakan bahwa upaya mereka diakui dan bernilai.

Strawberry Generation mungkin memiliki tantangan tersendiri, tetapi tidak perlu insecure. Setiap generasi memiliki kelebihan dan kelemahan.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Habib Jafar Natal
Habib Jafar Tebar Toleransi, Kirimkan Hadiah Natal Mewah untuk Sahabat Kristiani
Daftar Saus Terenak
Ini 5 Daftar Saus Terenak di Dunia, Apakah Termasuk Sambal Indonesia?
Tragedi di Jalur Puncak Pengendara Ditonjok, Ibu -Cover
Tragedi di Jalur Puncak: Pengendara Ditonjok, Ibu Hamil Alami Ancaman Keguguran
Penyebab lemak di leher
Hati-hati! Ini 7 Penyebab Lemak Numpuk di Leher
PPN 12% QRIS
Pakar UNAIR Kuliti Dampak QRIS Kena PPN 12%
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor, Ini Kata PDAM
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.