Tips Darurat Saat Akun Whatsapp Kena Hack

akun WhatsApp
(Eraspace)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Penggunaan WhatsApp semakin populer dan merambah ke berbagai aspek kehidupan sehari-hari. Aplikasi pesan ini membantu kita terhubung dengan keluarga, teman-teman, dan rekan kerja, tetapi juga membawa risiko serius terkait dengan keamanan data pribadi kita.

Kasus akun WhatsApp yang diretas atau di-hack semakin sering terjadi, dengan pengguna yang menjadi korban karena mereka mengeklik tautan yang mencurigakan. Artikel ini akan membahas langkah-langkah penting untuk melindungi akun WhatsAppmu dari ancaman hacking.

1. Waspadai Permintaan Kode Verifikasi

Pelaku kejahatan online sering mencoba memperdaya pengguna WhatsApp dengan meminta kode verifikasi yang seharusnya rahasia. Mereka bisa mengatasnamakan WhatsApp atau menyatakan bahwa kode tersebut terkirim secara tidak sengaja.

Namun, perlu diingat bahwa WhatsApp tidak akan pernah meminta untuk memberikan kode verifikasi melalui pesan teks atau panggilan telepon. Jika menerima permintaan semacam itu, waspadalah dan jangan berikan kode verifikasi.

2. Hubungi Operator Seluler

Jika secara tidak sengaja memberikan kode verifikasi atau mencurigai bahwa akun WhatsApp telah di hack, segera hubungi operator seluler. Mereka memiliki alat untuk memeriksa apakah ada aktivitas mencurigakan pada kartu SIM.

Jika ada indikasi pelanggaran keamanan, minta mereka untuk memblokir kartu SIM yang dicurigai. Ini adalah langkah penting untuk mencegah penyerang mengakses akun lebih lanjut.

BACA JUGA: Mudah, Begini Cara Menambahkan Fitur Saluran WhatsApp

3. Beri Tahu Semua Kontak

Langkah lain yang tak kalah pentingnya adalah memberi tahu semua kontak tentang situasi ini. Beberapa dari mereka mungkin menggunakan aplikasi pesan lain, sehingga penting untuk memberi tahu mereka melalui pesan atau panggilan telepon bahwa akun WhatsApp mungkin terkena hack.

Mereka perlu mewaspadai permintaan mengeklik tautan, memasang aplikasi tambahan, atau permintaan uang yang mencurigakan yang mungkin muncul atas namamu.

4. Mendaftarkan Ulang Nomor pada Ponsel

Cara terbaik untuk mengusir hacker dari akun WhatsApp adalah dengan mendaftarkan ulang nomor pada ponsel. Cukup klik “Verifikasi” dan masukkan kode yang dikirimkan ke ponselmu (jika kartu SIM Anda masih aktif), tetapi proses ini mungkin memerlukan waktu beberapa jam sebelumnya. Pastikan kamu juga mengganti kata sandi akun WhatsApp untuk meningkatkan keamanan.

Tetap waspada dan jangan pernah berikan informasi pribadi kepada pihak yang tidak kamu kenal atau tidak dapat kamu percaya di platform ini. Semakin kita menjaga keamanan akun kita, semakin aman informasi dan privasi kita di dunia digital saat ini.

 

(Kaje/Dist) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.