Tiket Persib vs PSIS Semarang Mulai Dijual, Jangan Kehabisan!

Persib Lakukan Evaluasi Sebagai Bentuk Rasa Syukur
Pemain Persib Saat Merayakan Gol (Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tiket Persib Bandung vs PSIS Semarang untuk laga pekan 5 Liga 1 2024/2025 sudah bisa dipesan melalui PERSIB Apps.

Persib akan menjamu PSIS Semarang di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Kabupaten Bandung, Minggu (15/9/2024), kick off pukul 19.00 WIB.

Mengutip laman Persib, penjualan tiket Persib vs PSIS Semarang dibuka hingga 2 jam sebelum kick-off pertandingan berlangsung.

Selama periode penjualan tiket, pemegang Passport Planet PERSIB bisa mendapat keuntungan potongan harga 20 persen.

Karenanya, pemilik Passport PERSIB cukup membayar tiket VIP Utama Rp360.000, VIP Barat dan Selatan Rp180.000 dan tribun Timur, Utara dan Selatan Rp108.000.

BACA JUGA: Respons Persib Soal Rumor Kembalinya Robert Alberts Untuk Mengisi Posisi Direktur Teknik

Selain pemilik Passport Planet PERSIB, keuntungan juga didapat MemberSIB Biru yang mendapat potongan harga 10persen sehingga cukup membayar Rp405.000 untuk tiket VIP Utama; Rp202.500 untuk VIP Barat Utara; dan Selatan atau Rp121.500 untuk tribun Timur, Utara dan Selatan.

Sementara, MemberSIB Putih mendapat keuntungan dalam pembelian tiket, berupa potongan harga 5persen. Sehingga, tiket VIP Utama bisa dimiliki dengan harga Rp427.500, tiket VIP Barat Utara dan Selatan Rp213.750, dan tiket tribun Timur, Utara dan Selatan Rp128.250.

Pada pertandingan PERSIB vs PSIS Semarang ini, harga normal tiket kategori VIP Utama yaitu Rp450.000, VIP Barat Utara dan VIP Barat Selatan Rp225.000 sedangkan tiket tribun Timur, Utara dan Selatan dijual Rp135.000. Harga tiket bisa berbeda-beda di setiap pertandingannya.

Meski tersedia di PERSIB Apps, tiket laga kandang PERSIB tidak untuk dibeli suporter tim tamu sesuai dengan regulasi yang tercantum pada pasal 4 ayat 8 Regulasi Liga 2024/2025 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023. Pelanggaran akan menghasilkan sanksi dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru