Buntut Kasus Film Porno, Siskaeee Sidang Vonis Hari Ini

siskaeee sidang vonis
(x)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Model Siskaeee bakal jalani sidang vonis atas kasus produksi film porno hari ini. Sidang itu digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Hal itu pun dibenarkan salah satu kuasa hukum Siskaeee, Ginting Tofan. Rencananya sidang vonis itu digelar siang hari.

“Iya pembacaan putusan perkara Siskaeee,” ujarnya, Senin (21/10/2024).

Sebelumnya Siskaeee telah dituntut Jaksa Penuntut Umum selama 2,5 tahun penjara. Ada harapan tentunya dari pihak terdakwa agar hukumannya lebih ringan.

“Tuntutan 2,5 tahun dan ya harapan kita hakim memutus di bawah itu,” tutur Ginting Tofan.

Pihak Siskaeee punya alasan logis mengapa hakim perlu memutus perkara lebih ringan. Sebab mereka berpatokan kepada surat perjanjian kesepakatan kerja antara Siskaeee dengan pihak produksi film.

BACA JUGA: Polda Metro Melalui Bidokkes Memeriksa Kejiwaan Siskaeee, Apa Hasilnya?

“Berdasarkan fakta persidangan bahwa tanggung jawab pidana ada sama Irwansyah selaku sutradara yang merangkap produksi atau pihak pertama selaku direktur.

Pengakuan Irwansyah di ruang sidang dan yang bersangkutan sudah ditahan dan divonis, sehingga dalam hal ini Siskaeee adalah korban dan pihak sutradara ada itikad baik mengajukan ke Lembaga Sensor Film,” katanya.

Siskaeee terlibat kasus film Kramat Tunggak. Ia pun sempat diamankan dan ditahan karena kasus produksi film porno.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia