Satoria Tower, Ikon Gedung Perkantoran Mewah di Surabaya

Satoria Tower
Satoria Tower. (instagram/skyscraperindonesia)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Satoria Tower merupakan gedung perkantoran dengan fasilitas mewah, teknologi tinggi, dan lokasi yang strategis di kawasan HR Muhammad Surabaya Barat. Gedung ini dibangun dengan nilai investasi sebesar Rp400 miliar oleh Satoria Group.

Arsitektur dan Fasilitas

Gedung Satoria Tower terdiri dari 23 lantai, dan 2 lantai basement. Bangunan ini berdiri di atas tanah seluas 34.085 meter persegi.

Desain arsitektur gedung ini mengadopsi elemen kaca yang dominan dan bentuk perisai pejuang Indonesia, karena terinspirasi dari kata “Satria” berarti pejuang.

Fasilitas yang tersedia meliputi unit loft (semi tingkat), restoran, ballroom, longue, ruang rapat, pusat kebugaran, kolam renang, serta gedung parkir 10 lantai. Adanya fasilitas tersebut, untuk memudahkan pemilik kantor dalam berbagai kegiatan, seperti customer gathering, peluncuran produk, dan lain-lain.

Teknologi dan Infrastruktur

Satoria Tower sudah lengkap dengan teknologi tinggi berbasis internet menggunakan jaringan fiber optik 10 G, yang pemakaiannya bisa untuk sistem penerangan, pengaturan suhu, hingga pemadam kebakaran.

Penghuni juga dapat menggunakan voice internet protocol untuk telepon dengan cabang atau clientnya dengan fasilitas data.

Penjualan dan Target

Harga jual perkantoran di Satoria Tower berada di kisaran Rp 27 juta per m2, dan telah mengalami kenaikan sejak pertama kali pemasaran, yaitu di kisaran Rp 20 juta per m2.

BACA JUGA: Ada Perusahaan dari Malaysia Katanya Kepincut Bangun 20 Tower Ini di IKN

Satoria Tower menjadi gedung yang ikonik di kawasan CBD Surabaya, dan dengan teknologi tinggi dan lokasi yang strategis, menjadikan gedung ini sebagai pilihan terbaik untuk perusahaan yang ingin memiliki kantor modern yang efisien.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
SPAM Regional Jatiluhur I
Pasokan Air Minum: SPAM Regional Jatiluhur I Jadi Andalan 4 Daerah Termasuk Jakarta
uang palsu uin makassar
Kasus Uang Palsu UIN Makassar, Cek Cara Bedakan Uang Asli dan Palsu!
Pelatih FC Bekasi City Kirim Pesan Untuk Cahya Supriadi
Pelatih FC Bekasi City Kirim Pesan Untuk Cahya Supriadi Jelang Laga Timnas Indonesia Versus Filipina
Begal Ojol Jakarta Utara
Kisah Dramatis Pengemudi Ojol Lolos dari Aksi Begal Bersenjata Tajam
Skuat Persib Keletihan
Jelang Hadapi Persita Tangerang, Skuat Persib Keletihan
Berita Lainnya

1

Ahli Hukum Narkotika: Jerat Bandar Narkoba Gunakan TPPU Untuk Memutus Mata Rantai Jaringan Bisnis Narkotika

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Bulan Bakti Gotong Royong Tahap 2 di Bulan Desember 2024, Team PPM Holding Group Kerja Sama dengan Mitra Eksternal
Headline
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Enea Bastianini
Ducati Hadapi Tantangan Baru di MotoGP 2025, Pebalap Pesaing Lebih Tangguh
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan, Masyarakat Tidak Beraktivitas Radius 3 Km

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.