Recall Suzuki Baleno di India, Unit di Indonesia Aman?

recall suzuki baleno
(Dok.Suzuki)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Maruti Suzuki baru-baru ini mengumumkan penarikan (recall) kembali lebih dari 16.000 unit model hatchback populer mereka di India, yakni Suzuki Wagon R dan Baleno.

Recall disebabkan oleh potensi masalah pada komponen motor pompa bahan bakar yang dapat menyebabkan mesin mati atau kendaraan tidak mau menyala.

Detailnya, sebanyak 11.851 unit Baleno dan 4.190 unit Wagon R terkena dampak dari penarikan kembali ini. Dengan adanya masalah ini, tidak hanya mengganggu kinerja mesin, tetapi juga dapat menimbulkan risiko keamanan bagi pengguna kendaraan.

BACA JUGA: Kelebihan Kekurangan Suzuki Baleno, Simak Sebelum Beli!

General Manager Strategic Planning Departement PT Suzuki Indomobil Sales, Joshe Prasetya menanggapi masalah ini.

“Untuk saat ini belum ada informasi soal itu (recall) karena SOP Suzuki Global itu biasanya dari negara pembuat akan diinformasikan ke negara tujuan ekspor,” kata Joshe Prasetya dalam keterangannya di Bekasi, Kamis (28/3/2024).

Meskipun belum ada informasi resmi mengenai recall untuk model tersebut di Indonesia, Prasetya menekankan bahwa setiap negara memiliki spesifikasi kendaraan yang berbeda. Artinya, recall yang dilakukan di satu negara belum tentu berlaku secara universal di negara lain.

“Jadi, setiap negara memiliki spesifikasi berbeda. Di sana (India), ada pakai standar Stage dan di kita (Indonesia) pakai Euro,” jelasnya.

Meski belum ada informasi lebih lanjut terkait recall di Indonesia, Suzuki memastikan bahwa jika ada informasi terkait recall untuk model Baleno dan Wagon R di atas, informasi tersebut akan disampaikan melalui saluran resmi komunikasi, seperti Halo Suzuki.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Beckham Putra Makin Berkembang, Bojan Hodak Sebut Hanya Perlu Konsisten
Beckham Putra Makin Berkembang, Bojan Hodak Sebut Hanya Perlu Konsisten
Polisi di Way Kanan
Penembak 3 Polisi di Way Kanan Diyakini Mahir Gunakan Senjata Api
Wali Kota Bandung Keluarkan Kebijakan Tegas Larang ASN Mudik Pakai Kendaraan Dinas
Wali Kota Bandung Keluarkan Kebijakan Tegas Larang ASN Mudik Pakai Kendaraan Dinas
RUU TNI
Kemal Palevi dan Pandji Pragiwaksono Ikut Keritiki RUU TNI "Gimana?"
Shin Tae Yong
Momen Viral Shin Tae Yong War Takjil di Tengah Kekalahan Timnas Indonesia
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Australia vs Indonesia Selain Yalla Shoot

2

Legenda Persib: Peluang Timnas Indonesia Kalahkan Australia Sangat Berat

3

Kantor Tempo Dikirimi Paket Kepala Babi, Diduga Teror pada Kebebasan Pers

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemutihan Pajak Kendaraan di Jabar, Dipandang Ojol sebagai Pro-Kontra
Headline
KSPI: Anjloknya IHSG Miliki Potensi Buruk pada Industri Rokok dan Makanan
Peringatan KSPI: Anjloknya IHSG Miliki Potensi Buruk pada Industri Rokok dan Makanan
bus jemaah umrah kebakaran
Bus Jemaah Umrah Kebakaran, 6 WNI Meninggal
Gunung Dukono Kembali Erupsi Kolom Abu 1 Km dari Puncak
Status Waspada, Gunung Dukono Kembali Erupsi, Kolom Abu 1 Km dari Puncak
Pelatih-baru-Timnas-Indonesia-Patrick-Kluivert-memberikan-keterangan-dalam-jumpa-pers
Debut Patrick Kluivert Tercoreng, Media Belanda Soroti Teriakan Nama Shin Tae-yong

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.