Raffi Ahmad Ungkap Pengalaman di Retreat Kabinet Merah Putih

Raffi Ahmad Retreat Kabinet
(Instagram/@raffinagita1717)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Presenter Raffi Ahmad yang baru dilantik menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, membagikan pengalamannya mengikuti retreat Kabinet Merah Putih di kompleks Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Raffi mengaku retreat yang berlangsung selama tiga hari itu cukup melelahkan, namun memberikan pengalaman luar biasa.

“Capek tapi seneng luar biasa,” kata Raffi Ahmad di acara FYP.

“Kita jam 4 pagi udah bangun, setengah 5 itu salat subuh. Jam 5 sudah jalan dari tenda ke tempat baris berbaris atau ke mana,” ungkapnya.

Raffi juga mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto selalu tiba lebih awal dibandingkan dengan anggota kabinet lainnya.

“Biasanya jam 5.15 kita mulai. Itu selalu Pak Presiden selalu nyampe duluan, beliau se-disiplin itu,” ujar suami Nagita Slavina itu.

Raffi menepis anggapan bahwa retreat tersebut merupakan bagian dari latihan militer.

“Sebenarnya komcad, kayak komponen cadangan,” terangnya.

Salah satu kegiatan yang dilakukan selama retreat adalah latihan baris berbaris. Meskipun terlihat sederhana, Raffi mengatakan bahwa kegiatan tersebut memiliki filosofi mendalam.

BACA JUGA : Cara Ngeles Raffi Ahmad Disebut Netizen “Template Ilmu Mulyono”

Raffi juga mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo menanamkan sikap kebersamaan dalam kabinet yang dibentuknya.

“Karena jiwa patriotisme kita juga ditingkatkan lagi,” lanjutnya.

Salah satu pengalaman berkesan bagi Raffi Ahmad selama retreat adalah ketika semua jajaran kabinet, termasuk presiden dan wakil presiden, berkumpul dan berbaur bersama.

“Memang banyak banget pengalaman, dan hebatnya lagi karena kemarin retreat itu, jadi kita di sana itu membaur semua,” tandas Raffi Ahmad.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
ASN hilang di merbabu
ASN Temanggung yang Hilang di Merbabu Ditemukan Meninggal
Suap pemilihan ketua DPD
KPK Dalami Kasus Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD
jokowi hadiri pemakaman paus
Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.